Porsche Tegaskan yang Dijual di Indonesia Setir Kanan

Kamis, 09 Juli 2015 - 21:00 WIB
Porsche Tegaskan yang...
Porsche Tegaskan yang Dijual di Indonesia Setir Kanan
A A A
JAKARTA - Agen Pemegang Merek Porsche di Indonesia PT Eurokars Artha Utama menyatakan pihaknya akan menjual semua model Porsche dengan konfigurasi setir kanan. Penegasan ini terkait keraguan calon konsumen di Indonesia untuk bisa memiliki model mulai dari Boxter hingga model performa, GTS, GT3, GT3 RS, GT4.

“Semua model yang sudah diluncurkan Porsche dijual di indonesia. Untuk model yang tidak tersedia konsumen harus menunggu 3-4 bulan,” ujar Christoph Choi, Managing Director Porsche Indonesia di Jakarta.

Stok model Porsche di Indonesia memang terbatas, hanya tesedia untuk model populer seperti Macan, Boxter, dan Cayman. Ketersediaan unit stok tergantung “siklus hidup” model, bila edisi “facelift” sudah keluar maka pasokan diperbanyak.

Sementara Salman Farouk Al Hakim, Public and Media Relations Manager Porsche Indonesia, menambahkan, ada dua sumber suplai yakni dari markas besar Porsche di Stuttgart, Jerman, atau Singapura, penyedia stok kawasan Asia Pasifik.

“Bila yang diinginkan konsumen setir kanan kita ambil dari Singapura. Biasanya untuk suplai langsung dari Jerman untuk permintaan model performa (GTS, GT3, GT3 RS, GT4), dan lama order bisa sampai 5-6 bulan,” ujarnya.

Yang membuat bertambah lama biasanya pembeli menambahkan personalisasi pada model pilihannya, spesifikasi yang diajukan memengaruhi lama produksi berikut pengiriman.
(dol)
Berita Terkait
Porsche Beli Saham Perusahaan...
Porsche Beli Saham Perusahaan Roket Rp2 Triliun, Ingin Bikin Roket Porsche?
Porsche Rugi Hampir...
Porsche Rugi Hampir 57 Triliun? Ini Penyebabnya!
Harga dan Spesifikasi...
Harga dan Spesifikasi Porsche 911 GT3, Mobil Mewah Jerman yang Ditabrak Xpander
Intip Spek Porsche GT4...
Intip Spek Porsche GT4 yang Dipakai Mobil Balap Tim Rocket Racing
Jadi Tersangka, Sopir...
Jadi Tersangka, Sopir Xpander Seruduk Porsche 911 GT3 dalam Keadaan Mabuk Bikin Kerugian Rp5,7 Miliar
Nggak Laku, Porsche...
Nggak Laku, Porsche Pangkas Produksi Mobil Listrik Taycan
Berita Terkini
Efek Lebaran 2025: Penjualan...
Efek Lebaran 2025: Penjualan Honda Naik 5 Persen, Brio Masih Dominan 50 Persen
12 jam yang lalu
10 Merek Mobil Terlaris...
10 Merek Mobil Terlaris Maret 2024: Toyota Tetap Nomor 1, BYD Menyeruak!
12 jam yang lalu
Penjualan Motor Maret...
Penjualan Motor Maret 2025 Anjlok! Target 6,5 Juta Unit Tidak Tercapai?
12 jam yang lalu
Pabrik Neta Dikepung...
Pabrik Neta Dikepung Karyawan Dealer Imbas Mobil Tak Dikirim
1 hari yang lalu
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
1 hari yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
1 hari yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved