Dealer Lexus Larang Pembeli Menawar Harga

Minggu, 09 Agustus 2015 - 15:12 WIB
Dealer Lexus Larang...
Dealer Lexus Larang Pembeli Menawar Harga
A A A
NAGOYA - Kegiatan tawar menawar saat membeli barang sebetulnya merupakan hal yang lumrah. Tapi kini pihak dealer Lexus melarang pembeli untuk meneruskan kebiasaan ini.

Dilansir dari Cnbc, Minggu (9/8/2015), divisi bagian kelas high-end Toyota memperkenalkan kebijakan bebas negosiasi. Langkah ini diambil untuk membedakan antara dealer biasa dengan kelas premium.

Seperti dilaporkan Detroit Free Press, kebijakan tersebut berguna untuk membuat lebih mengerucut dealer Lexus Premium. Dua belas dealer Lexus ditunjuk sebagai eksperimen dari kebijakan baru tersebut.

"Dealer tersebut menawarkan kendaraan baru dan bekas, serta suku cadang dan layanan yang bebas negosiasi dalam transaksinya," ucap General Manager Lexus, Jeff Bracken seperti dikutip dalam Detroit Free Press.

Sebetulnya, strategi ini tidak sepenuhnya baru. Dealer General Motors sempat memberlakukannya. Toyota melaporkan, diperkirakan penjualan di AS pada Juli lalu membaik. Tetapi baru-baru ini kehilangan gelar sebagai produsen mobil dengan penjualan terbesar di dunia, yang dikalahkan oleh Volkswagen Jerman.
(dyt)
Berita Terkait
Lexus Manjakan Pemenang...
Lexus Manjakan Pemenang Lexus Cup Indonesia 2025 dengan Pengalaman Golf Mewah di Singapura
Komitmen Populerkan...
Komitmen Populerkan Elektrifikasi, Lexus Hadirkan Ekshibisi Kombinasi Edukasi dan Omotenashi
Hadirkan Edisi Terakhir,...
Hadirkan Edisi Terakhir, Lexus Umumkan Hentikan Produksi RC Series
Sebar Teaser, Lexus...
Sebar Teaser, Lexus Mulai Ungkap Tampang LBX
Lawan Mercedes-AMG GT,...
Lawan Mercedes-AMG GT, Lexus Hadirkan Supercar Bermesin V8
Lexus NX Baru Makin...
Lexus NX Baru Makin Lengkapi Varian Armada Mobil Listrik
Berita Terkini
CEO Baru Volvo Fokus...
CEO Baru Volvo Fokus ke Pasar Amerika: Produksi Lokal Jadi Kunci Atasi Tarif Impor!
1 hari yang lalu
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
1 hari yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
2 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
2 hari yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
2 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
2 hari yang lalu
Infografis
3 Efek Tarif Impor Donald...
3 Efek Tarif Impor Donald Trump Terhadap Harga Emas Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved