Penjualan Mercedes-Benz di Jatim Lebih Menjanjikan

Sabtu, 12 Desember 2015 - 00:33 WIB
Penjualan Mercedes-Benz...
Penjualan Mercedes-Benz di Jatim Lebih Menjanjikan
A A A
SURABAYA - PT Kedaung Satrya Motor (KSM), authorized dealer Mercedes-Benz Jawa Timur (Jatim) menargetkan penjualan sebanyak 20 unit untuk semua tipe dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya, pada 9-13 Desember 2015. Dari target tersebut, realisasi penjualan sudah mencapai lima unit.

Chief Financial Officer PT KSM Elizabeth Hidajatno meyakini target penjualan 20 unit bisa terealisasi. “Pastinya akan mendongkrak penjualan. Apalagi penjualan Mercy mengalami pertumbuhan 10%,” ujarnya, Jumat (11/12/2015).

Target secara keseluruhan pada 2015, KSM membidik penjualan 250 unit untuk semua tipe. Dia menilai market Jatim lebih menjanjikan dibanding kota-kota lain.

Untuk mencapai target yang ditetapkan, pada akhir tahun KSM memberikan diskon dan uang muka ringan yang diharapkan bisa mendongkrak penjualan.

Tercatat, Mercy C-Class dan S-Class menjadi penyumbang penjualan terbesar mobil premium asal Jerman itu di Jatim, disusul GLA-200.

Untuk sistem pembelian terjadi perubahan. Jika tahun lalu banyak yang membeli secara cash, sekarang berubah. Konsumen banyak yang membeli dengan cara kredit. “Komposisinya cash hanya 30%, sisanya kredit,” kata Elzabeth.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0920 seconds (0.1#10.140)