Sebanyak 23.148 Unit Mirage di Indonesia Didominasi Tipe GLX

Rabu, 28 September 2016 - 11:23 WIB
Sebanyak 23.148 Unit...
Sebanyak 23.148 Unit Mirage di Indonesia Didominasi Tipe GLX
A A A
MALANG - Salah satu jagoan Mitsubishi di Indonesia adalah Mirage, yang diluncurkan pertama kali pada 2012 hingga Agustus 2016, populasinya telah mencapai 23.148 unit. Tipe GLX, varian terbawahnya, menjadi yang paling laris. Kini mobil city car ini mengalami penyegaran pada interior dan eksterior.

Head of Sales & Marketing Group PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Imam Choeru Cahya, angka 23.148 unit ini merupakan dari penjualan secara retail (dari diler ke konsumen). Tipe GLS, menyumbangkan 29 persen dari total populasi. Sementara, tipe tertingginya yakni Exceed berkontribusi 24 persen.

"Wilayah yang paling besar menjual Mirage, adalah Jabodetabek sebanyak 31 persen. Disusul Jawa Tengah 14 persen, Jawa Barat 10 persen, Jawa Timur sembilan persen. Sisanya daerah lain seperti Kalimantan dan Indonesia bagian Timur," ujar Imam.

Imam menambahkan, setelah diperkenalkan 26 Juli 2016 saat ini new Mirage sudah mulai didistribusikan ke dealer. Pengiriman ke tangan konsumen akan dilakukan Oktober 2016. Saat ini KTB sedang melakukan peluncuran salah satu jargonnya ini di 16 kota di Indonesia.

Seperti diketahui, pasar city car sendiri menurun dari tahun ke tahun semenjak kemunculan mobil murah ramah lingkungan (low cost green car/LCGC) pada 2012. Meski demikian, Mitsubishi mengaku akan tetap mempertahankan Mirage di pasar Indonesia.

Yang jelas pada 2017, Mitsubishi juga akan mulai memproduksi model kendaraan terpopuler di Indonesia, low multi purpose (LMPV), yang akan bersaing dengan Toyota Avanza dan Honda Mobilio.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1143 seconds (0.1#10.140)