Audi E-Tron Sportback Concept Mobil Listrik Masa Depan

Kamis, 20 April 2017 - 00:05 WIB
Audi E-Tron Sportback...
Audi E-Tron Sportback Concept Mobil Listrik Masa Depan
A A A
JAKARTA - Audi terus mengembangkan mobil masa depannya. Salah satunya Audi E-Tron Sportback Concept yang telah diperkenalkan di Shanghai Motor Show, beberapa waktu lalu.

Dilansir dari TecheBlog, Rabu (19/4/2017), mobil futuristik ini hadir sebagai kendaraan full bertenaga listrik seperti Tesla Model X. Didukung motor listrik pada as roda depan dan roda belakang, serta baterai low-mounted, mobil ini mampu menyeburkan 500 tenaga kuda.

Hal tersebut memungkinkan kendaraan melaju pada kecepatan 0-62 mph hanya dalam waktu 4,5-detik, dengan kemampuan jarak tempuh lebih dari 300 mil.

audiaudiaudi
Dari sisi eksterior, Audi E-Tron Sportback Concept memiliki bodi sangat modern dengan roda 23 inci dan lampu digitally-controlled Matrix LED.

Demikian pula di bagian interior, mobil ini dilengkapi fitur-fitur canggih dengan desain futuristik sebagai mobil masa depan.

(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7140 seconds (0.1#10.140)