Kontes Modifikasi Motor MAXI Yamaha Guncang Tangerang

Sabtu, 16 Desember 2017 - 10:02 WIB
Kontes Modifikasi Motor...
Kontes Modifikasi Motor MAXI Yamaha Guncang Tangerang
A A A
TANGERANG - Gebyar CustoMAXI, ajang kontes modifikasi motor-motor MAXI Yamaha (Xmax, Nmax, Aerox 155) digelar lagi akhir pekan ini di Flavour Bliss Tangerang, Sabtu 16 Desember 2017. Jadwal semifinal menyambangi kota itu setelah Medan.

Sebanyak 30 motor MAXI Yamaha tampil di semifinal Tangerang setelah diseleksi secara online di customaxiyamaha. Tidak hanya berkompetisi, CustoMAXI j uga menjadi wadah silaturahmi para pengguna MAXI Yamaha, baik itu konsumen maupun komunitas. Untuk kalangan komunitas, modifikasi memang menjadi hobi, saling bertukar informasi dan kesukaan yang sama dapat saling mengakrabkan diri dengan sesama pengguna lainnya.

Seperti NMAX misalnya sebagai pionir skutik premium di Indonesia memiliki komunitas yang tersebar di seluruh negeri ini. Di saat dilaksanakannya CustoMAXI, mereka pun ikut ambil bagian, bahkan jadi pemenang seperti di semifinal kelas NMAX di Medan yang terbaik berasal dari klub.

”Besarnya kecintaan komunitas terhadap modifikasi menjadi salah satu inspirasi lahirnya CustoMAXI. Apalagi tren saat ini MAXI Yamaha menjadi favorit di Indonesia. Mereka memiliki tempat menyalurkan hobi dan melihat motor-motor modifikasi yang tengah berkembang saat ini. Selain untuk kepuasan pribadi, modifikasi juga buat kebanggaan ketika motornya dipakai kemana-mana baik itu harian maupun turing,” papar Eddy Ang, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

CustoMAXI Yamaha

Pada babak semifinal, dari 30 motor modifikasi terbaik (10 motor / kategori) akan diambil 3 pemenang regional (1 pemenang / kategori). Untuk wanita ada sub kategori MAXI Lady dimana 10 semifinalis akan dinilai outfit berkendara dan kelihaian bergaya bersama MAXI Yamaha.

Kategori CustoMAXI dibagi 4 yaitu Xmax, Nmax, Aerox 155. Selain itu juga ada kontes MAXI Lady sebagai ajang pamer MAXI Outfit bagi para perempuan pengguna MAXI Yamaha.

Semifinal diadakan di 8 kota yaitu Medan (10 Desember 2017), Tangerang (16 Desember 2017), Banjarmasin (23 Desember 2017), Makassar (6 Januari 2018), Bali (13 Januari 2018), Surabaya (20 Januari 2018), Semarang (27 Januari 2018), dan Bandung (3 Februari 2018).

Di tahap final, masing-masing finalis akan dibuatkan mini movie modifikasi yang akan di-upload di Instagram @maxiyamahaindonesia. Masing – masing finalis diberi kesempatan untuk mengumpulkan dukungan untuk mini movie mereka sebagai salah satu kriteria penilaian.

Para finalis akan memperebutkan :

1 unit Aerox 155 S Version

2 unit NMAX ABS

1 unit XMAX
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0837 seconds (0.1#10.140)