Dituding Bengkok, AHM Pastikan Shockbreaker Honda PCX Aman

Senin, 28 Mei 2018 - 14:59 WIB
Dituding Bengkok, AHM Pastikan Shockbreaker Honda PCX Aman
Dituding Bengkok, AHM Pastikan Shockbreaker Honda PCX Aman
A A A
JAKARTA - PT Astra Honda Motor langssung memberi tanggapan soal All New Honda PCX 150 lokal terganjal dengan masalah kualitas shockbreaker belakang yang diisukan bengkok.

Rina Listiani Public Relations Manager mengatakan soal ini, berawal dari diskusi yang dilakukan para pemilik Honda PCX di sosial media, lalu menyebar dan membuat banyak spekulasi tentang kualitas Honda PCX ini.

Pihak AHM pun angkat bicara mengenai isu yang menimpa produk baru nya tersebut. “Pada prinsipnya tidak ada masalah dengan shockbreaker PCX. Diskusi yang muncul di medsos itu lebih terkait dengan tampilan visual, tidak ada pengaruhnya dengan fungsi shockbreaker” ujar Rina Listiani Public Relations Manager saat dikonfirmasi SINDOnews Senin (28/05/2018).

Rina juga menggatakan bahwa semua unit motor Honda yang dilepas ke konsumen sudah dijamin lolos uji kualitas, termasuk shockbreaker PCX.

Meski didera isu bengkoknya shockbraker belakangnya, tidak berpengaruh dengan penjualan motor ini. Diluar ekspektasi, sejak awal didistribusikan Februari 2018 sampai April lalu penjualan Honda PCX telah mencapai 43.692 unit.

“Penjualan PCX bagus sejauh ini. Peminatnya sangat tinggi melebihi espektasi kita. Sampai April lalu sudah terjual 43.692 unit” tambah Rina
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0200 seconds (0.1#10.140)