GM Tidak Akan Ganti Rugi Klaim Recall

Kamis, 12 Juni 2014 - 19:19 WIB
GM Tidak Akan Ganti...
GM Tidak Akan Ganti Rugi Klaim Recall
A A A
DETROIT - General Motors (GM) tidak akan memberikan kompensasi atau ganti rugi kepada konsumen yang mobilnya terkena recall.

Hal tersebut disampaikan Keneth Feinberg, pengacara GM. Menurutnya, perusahaan hanya menerima klaim yang berkaitan dengan kematian atau cedera fisik, bukan recall mobil.

“Siapa pun yang mengklaim program, saya yang menetapkan. Kompensasi tidak mencakup klaim kerugian ekonomi untuk sesuatu yang tidak terlalu bernilai," ujarnya, seperti dilansir dari Leftlanenews, Kamis (12/6/2014).

Feinberg menolak bicara jumlah yang bakal ditanggung program klaim terkait jumlah kematian dan cedera, akibat kecelakaan yang melibatkan cacat mobil GM tersebut. Namun, perusahaan berjanji akan memberikan kompensasi untuk semua komplain yang sah.

“Ini akan tergantung pada kriteria kelayakan dan jumlah individu yang mengajukan klaim. Kita akan tahu pasti ketika program klaim diumumkan akhir bulan ini,” terang Feinberg.

GM memprogramkan akan mulai menerima klaim korban pada Agustus. Mereka akan menolak setiap pengajuan yang terlambat. Sementara klaim kelayakan belum ditetapkan secara terbuka.

Saat ini, perusahaan dipaksa membayar klaim ekonomi atau ganti rugi dari pemilik kendaraan, dealer dan pemegang saham. Tercatat ada puluhan tuntutan hukum yang menanti di pengadilan seluruh Amerika Serikat.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1703 seconds (0.1#10.140)