Daimler Rilis Video Smart Fortwo Generasi Tiga

Selasa, 08 Juli 2014 - 12:30 WIB
Daimler Rilis Video...
Daimler Rilis Video Smart Fortwo Generasi Tiga
A A A
STUTTGART - Daimler merilis video penggoda city car Smart Fortwo dan Forfour generasi baru. Kedua model ini dijadwalkan mendarat di showroom Eropa paling lambat musim gugur 2014, baru kemudian menyusul ke AS, dan lahir sebagai model 2015.

Fortwo generasi tiga memakai platform modular baru yang dirancang untuk menampung berbagai macam mesin, wheelbases dan track lebar. Platform ini dikembangkan bersama dengan mitra industri Renault-Nissan. Juga dipakai untuk varian fortwo versi Renault dijual lebih murah dan lebih dari pada saudara Jerman nya.

Fortwo akan menggunakan mesin bensin baru tiga silinder, yang mengirimkan daya ke roda belakang melalui girboks manual enam percepatan. Atau transmisi otomatik tujuh kecepatan dual-clutch sebagai pilihan.

Sedangkan Forfour memiliki dimensi panjang 139 inci dan menawarkan ruang untuk empat penumpang. Kakak dari Fortwo ini berbagi komponen sekitar 70% dengan Renault Twingo. Artinya mesin bakal dibekali jantung bensin 0.9 liter tiga silinder yang menghasilkan 70 atau 90dk. Mesin dipasang di belakang kursi belakang, dan berkedudukan miring dengan sudut 20 derajat.

Fasia depan forfour tampaknya tidak jauh berbeda dengan konsep Fourjoy yang diperkenalkan di Frankfurt Motor Show September lalu. Dengan front end tinggi dan grille horisontal tipis dan lembut serta lampu memanjang.

"Mesin belakang mendefinisikan fitur merek, titik jual unik yang cerdas. Tidak ada rencana adopsi tata letak mesin depan yang lebih konvensional," jelas bos Daimler Dieter Zetsche, yang dilansir dari Leftlanenews, Selasa (8/7/2014).
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0931 seconds (0.1#10.140)