Bridgestone Pamer Ban Air Free di Paris Auto Show

Senin, 06 Oktober 2014 - 18:42 WIB
Bridgestone Pamer Ban...
Bridgestone Pamer Ban Air Free di Paris Auto Show
A A A
PARIS - Ban raksasa asal Jepang Bridgestone, memamerkan model prototipe ban Air Free di Paris Auto Show 2014.

Seperti dikutip Slashgear, Senin (6/10/2014), Bridgestone bekerja keras untuk meningkatkan penemuan mereka, dengan mengganti ban karet berisi udara.

Desain ban memang tidak seperti biasanya. Bagian luar yang menempel langsung pada medan jalan terbuat dari bahan karet seperti banbiasanya. Namun, pada bagian samping, melilit pisau resin dibuat untuk mendukung beban berat mobil. Sepintas terlihat ban ini mirip dengan jari-jari roda sepeda.

Leader of their technical department in France, Bridgestone Olivier Monbet mengatakan, setiap bagian dari ban bisa didaur ulang. Ini dapat mengurangi limbah yang berhubungan dengan produksi dan penggunaan ban di jalan.

"Berkat desain baru ini, dapat menahan penumpukan panas pada ban. Bridgestone berencana terus mengembangkan prototipe baru selama empat tahun ke depan atau lebih dan berharap untuk memulai uji jalan dalam waktu satu tahun. Rencanannya ban Air Free akan dipasang pada kendaraan listrik Toyota yang sering terlihat di jalan-jalan Tokyo," terangnya.

Monbet menekankan, Bridgestone tidak terburu-buru untuk membawa modelnya ke pasar konsumen, karena masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan.
(dol)
Berita Terkait
Menjaga Prokes, Bridgestone...
Menjaga Prokes, Bridgestone Apresiasi Antusiasme Pengunjung IIMS 2022
Jangan Sampai Lewat,...
Jangan Sampai Lewat, Bridgestone Tebar Banyak Promo di IIMS 2023, Ada Potongan Harga Rp400.000
Ditinggal Pabrikan Besar,...
Ditinggal Pabrikan Besar, Paris Motor Show Diserbu Mobil China
Hadir di IIMS 2022,...
Hadir di IIMS 2022, Bridgestone Perlihatkan Ban yang Bisa Dipakai di Bulan
Hadirkan Beyond Norms...
Hadirkan Beyond Norms di Front Row, Karya Rose.Ma.Lina x Sofie Sukses Curi Perhatian Publik Paris
Nyawa Astri Manafe dan...
Nyawa Astri Manafe dan Bayi Lael Melayang, Selengkapnya di Hotman Paris Show, Malam ini
Berita Terkini
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
56 menit yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
7 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
9 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
11 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
12 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
13 jam yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved