BMW Luncurkan Lampu Jalan Sebagai Charger Mobil

Selasa, 11 November 2014 - 20:16 WIB
BMW Luncurkan Lampu Jalan Sebagai Charger Mobil
BMW Luncurkan Lampu Jalan Sebagai Charger Mobil
A A A
MUNICH - BMW kembali menelurkan terobosan baru didibang teknologi pengisian mobil listrik. Produsen mobil Jerman tersebut memperkenalkan BMW Light and Charge prototype di konferensi Eurocities di Munich.

BMW Light and Charge prototype
pada dasarnya adalah lampu jalan yang memiliki port pengisian terintergrasi. Nantinya setiap mobil listrik BMW dapat melakukan pengisisan baterai di lampu-lampu jalan.

Dilansir dari Worldcarfans, Selasa (11/11/2014), lampu jalan yang ditawarkan juga bukan sembarangan. BMW membekali lampu tersebut dengan LED dan bukan bohlam pijar seperti lampu jalan kebanyakan.

LED di lampu jalan tersebut dapat dikendalikan tingkat keterangannya. Untuk jalan komplek cukup dua buah LED, sedangkan untuk jalan-jalan utama yang membutuhkan peneranan maksimal dapat menggunakan empat buah LED.

BMW dikabarkan sangat serius dengan sistem pengisian ini. Meski baru sebagai prototipe, teknologi ini akan masuk ke produksi untuk proyek percontohan yang dimulai di Munich musim semi 2015 mendatang.

Menurut nota kesepakatan antara BMW dan pemerintah kota Munich, BMW Light and Charge prototype akan menggantikan lampu jalan konvensional. Biaya ditanggung BMW untuk memperbarui infrastruktur pencahayaan lampu jalan hemat energi.

"Light and Charge prototype adalah solusi sederhana dan inovatif secara alami mengintegrasikan jaringan yang handal dari stasiun pengisian di kota," kata BMW Board Member Peter Black Bauer.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9185 seconds (0.1#10.140)