Ertiga Facelifted Kepergok Sedang Uji Coba

Senin, 22 Desember 2014 - 19:59 WIB
Ertiga Facelifted Kepergok...
Ertiga Facelifted Kepergok Sedang Uji Coba
A A A
NEW DELHI - Kabar Suzuki yang bakal menyergarkan tampilan Ertiga kian santer berhembus. Terlebih ketika sosok yang diduga kuat facelifted 2015 tertangkap kamera mata-mata di jalanan India belum lama ini.

Wajar jika dugaan tersebut muncul, sebab dari gambar yang dirilis Gaadiwaadi, Senin (22/12/2014), nampak lampu depan khas Ertiga menyembul keluar dari kamuflase hitam yang menutupi sebagian besar fasia depan.

Maruti Suzuki rencananya bakal memperkenalkan Ertiga facelifted pada 2015 mendatang. Perubahan minor di sisi eksterior bakal terlihat dari penyegaran di bumper dan grill depan. Penyegaran lain berlanjut ke bumper belakang, pemakaian velg alloy dan tambahan warna yang dapat dipilih.

ertiga
ertiga

Selain eksterior, penyegaran juga diyakini merasuk ke interior termasuk penambahan beberapa fitur seperti keyless entry, sistem audio bluetooth dan rumah spion yang dapat dilipat secara elektrik.

Terkait penggerak, Ertiga facelift diyakini mengadopsi jantung dari Swift. Jika benar, maka kap mesin bakal diisi dapur bensin K-series yakni mesin K14b DOHC VVT 1.4-liter 4-silinder bertenaga 95PS dan torsi puncak 130Nm.

Mesin tersebut diklaim dapat menghasilkan nilai konsumsi bahan bakar 16.02 km/liter. Pilihan lain termasuk mesin diesel berkapasitas 1.3-liter yang diklaim dapat melaju sejauh 20,77 km/liter.

Dua pilihan mesin ini berbeda dengan Ertiga yang mengaspal di Tanah Air. Di Indonesia, Low MPV andalan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) ini hanya ditawarkan dengan mesin bensin K14b DOHC VVT 1.4-liter. Bagaimana dengan wajah Suzuki Ertiga di Indonesia, apakah segera menyusul.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2844 seconds (0.1#10.140)