VW Ungkap Tampang Golf GTD Sebelum Debut

Jum'at, 30 Januari 2015 - 11:56 WIB
VW Ungkap Tampang Golf...
VW Ungkap Tampang Golf GTD Sebelum Debut
A A A
STUTTGART - Volkswagen (VW) resmi mengungkap tampilan Golf GTD (Gran Turismo Diesel) empat pintu, sebelum mulai debut di Genewa Motor Show, Maret 2015. Secara visual, model baru ini dapat dibedakan melalui grill sarang lebah dan bumper GTD depan belakang.

Dilansir dari Worldcarfans, Jumat (30/1/2015), ubahan lain juga dapat dilihat dari roof rail hitam, knalpot chrome ganda, velg Curitiba alloy 17 inci, lampu bi-xenon dan suspensi yang lebih rendah 15mm dibandingkan dengan model standar.

Menengok ke dalam kabin, penyegaran interior terlihat dari kursi sport lansiran Clark yang dibungkus motif tartan. Pilar atap berwarna hitam, pedal stainless steel, tuas persneling bergaya bola golf dan setir kemudi multi-fungsi.

Golf GTD akan mengusung mesin 2.0-liter 4-silinder bertenaga 184dk pada 3.500 rpm dan 380 Nm pada rentang 1.750-3.250 rpm. Setup tersebut mampu mendorong mobil melesat dari 0-100kpj dalam 7,9 detik, atau 0.4 detik lebih lambat dari Golf GTD hatchback.

Top speed belum ditentukan, tapi jika dilihat dari angka akselerasi, maka bisa jadi kecepatan puncak sedikit lebih lambat dari torehan GTD hatchback yang dapat berlari hingga 230km.

Golf GTD sudah mulai tersedia di Jerman, dan dibanderol mulai dari 31.975 euro atau setara Rp456 jutaan. Pembeli yang tertarik juga dapat memilih paket tambahan mencakup veleg Nogaro 18 inci, kaliper rem warna merah dan pilihan mode mengemudi.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8425 seconds (0.1#10.140)