Hankook Ventus S1 evo2 SUV Jadi Ban Resmi Porsche Macan

Selasa, 14 April 2015 - 22:52 WIB
Hankook Ventus S1 evo2...
Hankook Ventus S1 evo2 SUV Jadi Ban Resmi Porsche Macan
A A A
JAKARTA - Hankook Tire terus melanjutkan terobosannya untuk masuk ke segmen produsen mobil premium asal Jerman. Sekarang telah memasok ban berperforma tinggi (UHP) untuk Porsche Macan yang baru.

Ini adalah pertama kalinya ban berperforma tinggi dari Hankook Tire dipasangkan pada mobil sport asal Stuttgart. Ban yang digunakan adalah Ventus S1 evo2 SUV yang pertama kali diluncurkan pada 2014.

Ventus S1 evo2 SUV akan dipasang dengan ukuran diameter 18 atau 19 inci dalam ukuran ban campuran; 235/60R18 (depan) dan 255/55R18 (belakang) atau 235/55R19 (depan) dan 255/50R19 (belakang).

“Ban unggulan kami telah dilengkapi dengan teknologi inovatif dan rancangan fitur yang sempurna untuk sebuah SUV berperforma tinggi. Kami gembira bahwa Porsche, menunjukkan kepercayaan pada produk kami untuk menjadi ban resmi,” kata Mr. Seung Hwa Suh, Vice Chairman dan CEO Hankook Tire.

Dengan Ventus S1 evo2 SUV yang baru, Seung mengungkapkan telah mengembangkan ban UHP yang secara optimal akan mendukung karakter kendaraan yang sporty dan dinamis seperti Porsche Macan.

Teknologi canggih pada Ventus S1 evo2 SUV dengan beberapa radius tapak dan lapisan rayon berganda pada carcass memberikan kontak tapak maksimum di semua kondisi jalan. Keunggulan dari ban ini tidak hanya dengan adanya sistem hydroplaning tapi juga daya kontak jalan yang optimal sehingga menghasilkan keseimbangan yang sempurna pada kondisi basah maupun kering.

Kontrol berkendara dan keamanan dalam kecepatan tinggi juga meningkat secara signifikan. Inovasi DTM telah menginspirasi desain pada telapak ban, yang memberikan perbaikan pada area kontak ban sehingga menjamin kinerja traksi yang lebih efektif di seluruh gerakan ban.

Ban ini dilengkapi dengan senyawa silica yang dikembangkan dengan teknologi terbaru. Mengoptimalisasikan penggabungan sistem yang akan memperbaiki traksi pada saat kondisi basah, dan menggunakan karakteristik ban yang tahan panas sehingga lebih tahan lama.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1630 seconds (0.1#10.140)