Keliling Kawasan GBK dengan Wuling Alvez, Ini 8 Kesimpulannya

Jum'at, 31 Maret 2023 - 09:14 WIB
Jelas, jauh lebih nyaman dan elegan dibandingkan kelas small SUV yang dihuni Toyota Raize, Daihatsu Rocky, hingga Honda WR-V.

4. Konsumsi BBM 10,1 Km/liter

Ini yang terlihat di Multi-information Display (MID). Namun, ini belum benar-benar diuji jarak jauh. Dan bukan SINDONews langsung yang mengujinya. Angka 10,1 km/liter di dalam kota sebenarnya jadi lampu kuning. Sebab, konsumen tentu berharap Alvez kalaupun tidak punya performa tinggi paling tidak harus irit BBM.

5. Fitur ADAS Mudah Digunakan

Fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS) di Alvez bertujuan untuk membantu pengemudi berkendara dengan aman. Di dalamnya ada Adaptive Cruise Control, Intelligent Cruise Assistance with Lane Keeping Assist, dan Lane Departure Warning.

Diluar dugaan, menggunakan fitur Adaptive Cruise Control di Alvez mudah sekali, hanya tekan 2 tombol fiturnya langsung aktif. Berbeda dengan saat SINDONews mencoba Cherry Tiggo 7 Pro yang ribet. Ini bakal jadi salah satu keunggulan Alvez.

6. Fitur WIND

Fitur WIND yang ada di Wuling Almaz RS dan Wuling Cortez diturunkan juga di Alvez. Fitur ini tentu akan berguna bagi mereka yang sudah terbiasa dengan mobil Wuling. “Halo Wuling, buka jendela!” mungkin jadi kalimat yang akan sering diucapkan.

7. Wuling Remote Control App

Fitur lain yang difavoritkan SINDONews adalah Wuling Remote Control App, yang ternyata fungsinya cukup banyak. Lewat fasilitas ini SINDONews dapat mengakses kendaraan dari jarak jauh via aplikasi MyWuling+ pada smartphone untuk memanaskan mesin mobil, membuka jendela, sampai dengan menyalakan pendingin udara pada mobil.



8. Kesimpulan

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More