Bus Mewah PO Narendra Mengaspal Rute Jakarta-Ponorogo, Harga Tiketnya Rp1,5 Jutaan
Rabu, 06 September 2023 - 13:24 WIB
JAKARTA - Para pencinta bus bakal dimanjakan dengan bus mewah PO Narendra Transport yang mulai beroperasi melayani rute Jakarta-Ponorogo. Harga tiketnya Rp1,5 jutaan sekali jalan, sepadan dengan fasilitas yang ditawarkan.
Armada terbaru PO Narendra Transport dibekali dengan sejumlah fitur kenyamanan yang akan memanjakan penumpang.
Bus mewah PO Narendra dinamakan Emperor Suite Class dengan nomor lambung NA-0003 menggunakan bodi Jetbus 2+ SDD dari karoseri Adiputro. Armada ini dirancang lebih mewah dari sebelumnya, sehingga menjadi kasta tertinggi dari PO bus tersebut. Bus ini akan melayani trayek Ponorogo-Bekasi-Jakarta via tol Trans Jawa.
Menggunakan kode SDD, artinya armada ini adalah double decker atau bus tingkat dengan kelas berbeda pada lantai bawah dan atas.
Pada bagian luar, bus terbaru PO Narendra memang agak tertinggal karena masih menggunakan bodi Jetbus 2+. Tapi, perbedaan sangat terlihat jelas ketika masuk ke bagian kabinnya.
Masuk ke dalam kabin di dek bawah, terdapat layanan Emperor Suite Class yang menjadi kelas tertinggi PO Narendra. Di dalamnya terdapat fasilitas 3 kursi yang super dengan konfigurasi 2-1, dan dilengkapi sofa, TV 32 inci, serta minibar.
Desain ini dirancang untuk membuat penumpang merasa seperti sedang berada di rumah dengan layanan Netflix dan YouTube. Terdapat juga meja kecil dan cool box, yang di dalamnya terdapat minuman, serta disediakan makanan ringan.
Untuk menikmati layanan bus AKAP serasa apartemen tersebut, PO Narendra membanderol kelas Emperor Suite Class seharga Rp1.550.000 sekali jalan. Kapasitas untuk kelas tersebut adalah 3 orang dewasa dan 1 orang anak-anak.
Armada terbaru PO Narendra Transport dibekali dengan sejumlah fitur kenyamanan yang akan memanjakan penumpang.
Bus mewah PO Narendra dinamakan Emperor Suite Class dengan nomor lambung NA-0003 menggunakan bodi Jetbus 2+ SDD dari karoseri Adiputro. Armada ini dirancang lebih mewah dari sebelumnya, sehingga menjadi kasta tertinggi dari PO bus tersebut. Bus ini akan melayani trayek Ponorogo-Bekasi-Jakarta via tol Trans Jawa.
Menggunakan kode SDD, artinya armada ini adalah double decker atau bus tingkat dengan kelas berbeda pada lantai bawah dan atas.
Pada bagian luar, bus terbaru PO Narendra memang agak tertinggal karena masih menggunakan bodi Jetbus 2+. Tapi, perbedaan sangat terlihat jelas ketika masuk ke bagian kabinnya.
Masuk ke dalam kabin di dek bawah, terdapat layanan Emperor Suite Class yang menjadi kelas tertinggi PO Narendra. Di dalamnya terdapat fasilitas 3 kursi yang super dengan konfigurasi 2-1, dan dilengkapi sofa, TV 32 inci, serta minibar.
Desain ini dirancang untuk membuat penumpang merasa seperti sedang berada di rumah dengan layanan Netflix dan YouTube. Terdapat juga meja kecil dan cool box, yang di dalamnya terdapat minuman, serta disediakan makanan ringan.
Untuk menikmati layanan bus AKAP serasa apartemen tersebut, PO Narendra membanderol kelas Emperor Suite Class seharga Rp1.550.000 sekali jalan. Kapasitas untuk kelas tersebut adalah 3 orang dewasa dan 1 orang anak-anak.
tulis komentar anda