Intip Spesifikasi BMW Listrik yang Dipakai G-Dragon ke Pengadilan, Senilai Rp3 Miliar Lebih

Selasa, 07 November 2023 - 10:07 WIB
Soal harga sebenarnya BMW i7 tidak bisa dikatakan murah. BMW i7 merupakan salah satu mobil listrik mahal dengan performa menggiurkan. BMW i7 mengusung teknologi BMW eDrive generasi kelima dan memungkinkan untuk pengisian daya 0 sampai 80 persen dalam waktu 38 menit. Khususnya dilakukan dengan pengisian Fast Charging Station DC berkekuatan 195 kW.

Soal performa mobil listrik ini juga setara mobil-mobil sport konvensional. Pasalnya baterai yang digendong bisa menghasilkan tenaga maksimal 544 dayya kuda dan torsi 745 Nm.

Akselerasi mobil juga sangat fantastis karena bisa berlari dari diam hingga 100 kilometer per jam dalam waktu 4,7 detik. Jangkauan mobil listrik dari BMW ini juga sangat tinggi yakni mencapai 625 kilometer.

Untuk gambaran, mobil listrik ini bisa berjalan dari Jakarta ke Yogyakarta dengan kondisi baterai terisi penuh. Tidak perlu repot-repot di tengah jalan mengisi ulang baterai.

Jadi meski terlihat sederhana dibanding koleksi mobil lainnya, BMW i7 yang dibawa G-Dragon ke pengadilan justru salah satu mobil listrik yang luar biasa.
(msf)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More