Baru Jalan 39 Km, Mobil Listrik Mewah Xiaomi SU7 Mogok dan Mati Total

Sabtu, 11 Mei 2024 - 10:20 WIB
Pusat Pengiriman Xiang’an mengkonfirmasi pada 7 Mei, bahwa mereka menerima keluhan Wen dan belum mengetahui apa masalahnya.

Kabarnya, masalah itu tidak dapat diperbaiki dan perlu dikirim ke pabrik untuk dianalisis guna mengungkap mengapa insiden itu terjadi sebelum dapat diperbaiki.

Mengejutkannya, Wen meminta mobil baru ketimbang uangnya dikembalikan. Tapi, sayangnya ia harus mengantre jika ingin mendapatkan unit baru. Mengingat mobil yang sedang diproduksi sudah dijadwalkan untuk pemesan berikutnya.



Layanan pelanggan Xiaomi dilaporkan sedang menegosiasikan pengembalian dana dengan Wen beserta kompensasi atas biaya yang telah dikeluarkannya. Tapi, belum ada kabar lebih lanjut mengenai kesepakatan kedua pihak.

Ini bukan pertama kalinya Xiaomi SU7 mengalami masalah. Salah satu masalah yang mengganggu adalah fungsi AEB tidak bisa beroperasi pada kecepatan di atas 135 km/jam dan ini tidak dapat diperbaiki.

Saat ini, Xiaomi berada di peringkat keenam dalam daftar penjualan pasar kendaraan energi baru untuk mobil dengan harga di atas 200.000yuantahunini.
(dan)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More