Hyundai Ioniq 5 Diluncurkan, Era Elektrifikasi Hyundai Dimulai

Selasa, 23 Februari 2021 - 18:40 WIB
Hyundai mengklaim mobil ini memiliki ruangan yang sama leganya dengan sedan berukuran besar. Untuk gambaran, mobil ini memiliki wheelbase yang lebih panjang 3,9 inci dibandingkan wheelbase yang dimiliki Hyundai Palisade. Diketahui Hyundai Palisade yang juga dijual di Indonesia memiliki ukuran wheelbase 2,9 meter. Jadi bayangkan besarnya ruangan mobil ini dalam bentuk yang terlihat kompak. Atap panoramic bahkan membuat ruangan dalam mobil jadi benar-benar terasa lega luar dalam.





Bagian interior yang paling menarik adalah dashboard yang dilengkapi dengan dual-cockpit berukuran 12 inci yang terintegrasi dengan meter display full digital yang juga berukuran 12 inci. Untuk pertama kalinya di mobil ini Hyundai Ioniq 5 dilengkapi dengan Head Up Display dengan teknologi realitas tertambah (Augmented Reality).

Mobil ini juga tidak hanya peduli lingkungan dari segi emisi yang dihasilkan. Hyundai mengklaim seluruh material yang ada di dalam mobil dibuat dari bahan-bahan yang didaur ulang. Bahkan seluruh bagian interior dicat dengan menggunakan cat yang ramah lingkungan terbuat dari tanaman.

"Tujuan kami membuat mobil ini adalah menciptakan mobilitas yang ramah lingkungan secara komprehensif," ujar Thomas Schemera, Executive Vice President of Product and Strategy Hyundai Motor Company.



Untuk tenaga, Hyundai Ioniq 5 hadir dengan dua pilihan baterai yakni baterai 58 kWh dan baterai 72,6 kWh. Kedua baterai ini bisa diintegrasikan dengan dual motor atau single motor. Untuk teknologi keamanan Hyundai Ioniq 5 dilengkapi dengan Hyundai SmartSense Technology. Mobil ini juga dapat berjalan sendiri melalui teknologi semi-otonom.

Sayangnya Hyundai tidak mengumumkan harga mobil listrik tersebut. Mereka berjanji seiring dengan pendistribusian mobil itu di berbagai negara, harga mobil listrik tersebut akan langsung diumumkan.
(wsb)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More