General Motors akan Buat Mobil Penjelajah Sisi Tergelap Bulan

Kamis, 27 Mei 2021 - 07:02 WIB
General Motors akan bekerja sama dengan Lockheed Martin dalam membuat mobil penjelajah Bulan itu. Foto/General Motors.
JAKARTA - General Motors punya pekerjaan prestisius baru dengan NASA. Disebutkan Autoblog, General Motors akan bekerja sama dengan perusahaan keamanan global Lockheed Martin dalam membuat mobil penjelajah Bulan atau disebut Lunar Terrain Vehicle (LTV).

Dalam pengumumannya baru-baru ini, General Motors mengatakan pembuatan LTV itu merupakan salah satu rangkaian dari proyek ruang angkasa terbaru dari NASA , Project Artemis. Dalam proyek itu, General Motors diharapkan mampu membuat sebuah LTV yang tidak hanya bisa menjelajah Bulan tapi juga mampu mengangkut para astronot berkeliling Bulan.





Upaya mengangkut para astronot tersebut dilakukan karena NASA melihat saat ini eksplorasi Bulan hingga kini belum maksimal. Penjelajahan dengan LTV buatan General Motors itu diharapkan mampu mencapai sisi selatan Bulan yang dikenal sebagai sisi yang sangat gelap, dingin dan tidak terjamah.

General Motors memang tidak menyebutkan waktu yang dibutuhkan untuk membuat mobil penjelajah Bulan terbaru itu. Hanya saja mereka mengklaim LTV itu nantinya akan mampu memiliki jarak tempuh yang lebih baik dibanding mobil penjelajah Bulan yang digunakan pesawat ruang angkasa Apollo yang pernah sampai ke Bulan. Saat itu LTV yang dibawa Apollo hanya mampu mencapai jarak 7 kilometer dari lokasi Apollo mendarat di Bulan.



LTV itu nantinya akan dilengkapi dengan teknologi otonom dan penginderaan yang sudah dikembangkan oleh General Motors belakangan ini. Kedua teknologi itu diharapkan mampu membuat aktivitas transportasi di Bulan lebih aman dan efisien.
(wsb)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More