Kenali Gejala Kerusakan Engine Mounting, Segera Ganti Jika Alami Hal Ini

Sabtu, 23 Oktober 2021 - 15:02 WIB
Penting bagi pemilik kendaraan untuk memperhatikan engine mounting karena komponen ini memiliki masa terbatas. Foto/dok
JAKARTA - Salah satu komponen mesin yang mengalami kerusakan adalah engine mounting. Komponen ini berfungsi untuk dudukan mesin ke sasis mobil sehingga mesin dapat tertopang dengan baik dan presisi.

Penting bagi pemilik kendaraan untuk memperhatikan engine mounting karena komponen ini memiliki masa pakai juga. Engine mounting yang harus diganti biasanya sudah lama dan bahan karetnya sudah banyak yang retak dan membuat kedudukan mesin jadi miring.



Berikut tanda-tanda kerusakan engine mounting yang dilansir dari halaman resmi Wuling:



1. Posisi Mesin Miring

Hal pertama yang dapat Anda lihat dari kondisi engine mounting yang rusak adalah perhatikan kedudukan mesin. Tanda-tanda kerusakan biasanya terlihat pada perubahan letak posisi mesin yang tidak presisi alias miring.

2. Mesin Bergetar Ketika Dinyalakan

Tanda selanjutnya yang dapat di deteksi dari kerusakan engine mounting yaitu dengan merasakan getaran mesin.

Terdapat 2 getaran yang dapat di rasakan, pertama ketika posisi mobil dinyalakan akan timbul getaran yang menyentak. Kedua getaran mesin masuk hingga ke dalam kabin, bahkan membuat setir bergetar.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More