Xpander Exceed, Solusi bagi Konsumen dengan Dana Terbatas

Jum'at, 19 November 2021 - 08:00 WIB
2. Interior



Bagian interior adalah bagian yang paling banyak mendapatkan perbedaan. Intinya kabin interior Mitsubishi New Xpander Exceed sama persis dengan interior Mitsubishi Xpander lama. Hal itu terlihat dari palang kemudi yang masih menggunakan desain Mitsubishi Xpander lama. Panel AC yang masih konvensional, tidak digital seperti varian New Xpander Ultimate.

Kabar baiknya adalah head unit layar sentuh 7 inci yang dulunya ada di Mitsubishi Xpander Ultimate lama kini berpindah ke Mitsubishi New Xpander Exceed MT. Rem tangan juga masih konvensional, tidak elektris.

Begitu juga dengan box khusus yang ada di tengah-tengah kursi pengemudi dan penumpang baris pertama. Bagian itu tidak dilengkapi dengan arm rest dan tidak disarankan untuk menyimpan botol lebih dari 2.

Jok mobil masih menggunakan desain yang sama seperti New Xpander Ultimate. Bedanya materialnya bukan high grade fabric tapi kain biasa.

3. Fitur

Fitur yang dimiliki Mitsubishi New Xpander Exceed MT masih cukup menarik jika dibandingkan dengan varian tertinggi. Mobil ini masih dilengkapi dengan ABS dan EB, Brake Assist, Dual SRS Airbag, ASC, Hill Start Assist, Speed Sensing Door Lock hingga Immobilizer.

Mitsubishi New Xpander Exceed MT hanya kehilangan fitur seperti kamera mundur dan keyless operation system.

4. Ground Clearance
Halaman :