Romancing Journey to The East Eksplorasi Keindahan Alam Timur Indonesia

Kamis, 17 Maret 2022 - 07:14 WIB
Perjalanan Romancing Journey to The East direncanakan akan dilaksanakan pada 17-24 Maret 2022 mendatang dengan awal perjalanan dari Denpasar, Bali menuju Larantuka, Flores Timur. FOTO/ IST
FLORES - Keindahan panorama khususnya di bagian Timur Indonesia seakan tidak habis untuk bisa dinikmati, kali ini beberapa pecinta roda dua Indonesia akan mengadakan sebuah perjalanan epik yang akan mengeksplorasi keindahan panorama, budaya lokal dan akan dibagikan kepada banyak banyak orang.

Perjalanan “Romancing Journey to The East” ini merupakan inisiasi perjalanan yang dilakukan oleh Ade Habibie, Johan Malik, Adit The Frankenstein dan Angga Pradana yang sudah banyak dikenal sebagai pecinta roda dua Indonesia.





Perjalanan ini direncanakan akan dilaksanakan pada 17-24 Maret 2022 mendatang dengan awal perjalanan dari Denpasar, Bali menuju Larantuka, Flores Timur.

“Inisiasi perjalanan ini berawal dari perbincangan kita yang ingin berbagi mengenai keindahan cerita dari Bumi Indonesia bagian Timur dengan membawa semangat nasionalisme dan harapan yang lebih baik lagi.” Ujar Ade Habibie, salah satu inisiator dari perjalanan “Romancing Journey to The East” ini.

Ade menambahkan selama perjalanan ini akan melewati beberapa daerah seperti Lombok, Taliwang, Sumbawa Besar, Bima, Labuan Bajo sebelum mengakhiri perjalanan di Larantuka.

Selama perjalanan rombongan ‘Romancing Journey to The East” ini akan mengunjungi beberapa lokasi eksotis selama perjalanan seperti Kebun Kopi yang berada di daerah Taliwang sebelum masuk ke wilayah Mantar dan Sumbawa Besar.

Selain itu di beberapa daerah yang dikunjungi seperti Bima, Labuan Bajo rombongan ini juga akan mengunjungi Sea Esta Komodo untuk melihat keindahan hewan Komodo yang merupakan hewan khas dari Indonesia.

Perjalanan “Romancing Journey to The East” kali ini juga mendapatkan dukungan dari beberapa brand seperti Lee Cooper, Unionwell, Pirelli, Luber, Superego dan juga Parabellum.
(wbs)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More