Yamaha Nmax Awali 2023 dengan Warna Baru yang Membiru

Minggu, 08 Januari 2023 - 08:00 WIB
Warna metallic blue menggantikan warna matte blue yang sebelumnya dipakai di Yamaha Nmax. Foto/DOK. YIMM
JAKARTA - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing ( YIMM ) mengawali tahun 2023 dengan memberikan sentuhan baru pada skutik popular mereka, Yamaha Nmax. Kali ini skutik yang juga diimpor ke berbagai negara di dunia itu hadir dengan warna baru, Metallic Blue.

Hadirnya warna Metallic Blue disebut Yamaha merupakan pengganti dari warna yang telah dipasarkan sebelumnya, Matte Blue atau biru doff. Pemilihan warna berkarakter Metallic untuk menggantikan Matte, memang sengaja dilakukan guna memberikan kesan yang lebih premium pada motor.

Penggunaan warna itu juga diklaim mampu mengekspos bentuk body Yamaha Nmax secara lebih optimal. Yamaha mengatakan warna baru tersebut merupakan upaya pembaruan yang dilakukan mereka karena skutik gambot itu sangat popular di Indonesia dan di negara lain.







Sentuhan pembaruan menurut Yamaha tidak hanya hadir pada segi desain, teknologi fitur, maupun performa mesin, namun juga melalui penyematan warna baru yang membuat tampilan motor menjadi semakin menarik.

Antonius Widiantoro, Assistant General Manager Marketing-Public Relation PT YIMM mengatakan hadirnya warna baru tersebut didorong oleh karakter konsumen yang beragam. Yamaha menurutnya berupaya memenuhi harapan dan ekspektasi para pecinta skutik premium melalui kehadiran warna baru di jajaran skutik Maxi Yamaha.



"Selain memperkaya pilihan konsumen, hadirnya warna baru ini juga turut memberikan nilai tambah pada produk, yang selaras dengan perkembangan tren gaya hidup dalam meningkatkan rasa bangga bagi para penggunanya,” ungkap Antonius Widiantoro.

Lebih lanjut warna Metallic Blue itu juga melengkapi tiga pilihan warna Ymaha Nmax yang sudah tersedia sebelumny yaitu Maxi Signature Black, Matte Green, dan Metallic Red. Selain keempat pilihan warna tadi, Yamaha Nmax juga punya pilihan kelir menarik lainnya yang bernuansa premium, yaitu Prestige Silver.

Diketahui saat ini Yamaha Nmax ditawarkan dalam 3 varian, yaitu All New Nmax 155 Connected ABS seharga Rp35.750.000, All New Nmax 155 Connected seharga Rp32.875.000 dan All New Nmax 155 seharga Rp31.615.000.
(wsb)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More