Pengusaha Belanda Lelang 230 Koleksi Mobil Klasik, Paling Mahal Harganya Tembus Rp11,4 Miliar
loading...
A
A
A
AMSTERDAM - Seorang pengusaha Belanda Ad Palmen selama empat dekade mengoleksi 230 mobil klasik yang mewah. Selama 40 tahun ratusan koleksi mobil klasik mewah milik Ad Palmen disimpan di dua Gudang dan gereja di Dordrecht, Belanda.
Mobil-mobil itu sangat langka dan terpelihara dengan baik sehingga dipastikan menarik minat banyak orang. Untuk pertama kalinya, koleksi langka mobil klasik Ad Palmen akan dijual secara online oleh Classic Car Auctions.
“Tidak mungkin ada orang yang akan melihat koleksi sekaliber ini. Belum tentu sekali dalam seumur hidup mereka melihat koleksi mobil klasik mewah seperti ini,” keterangan rumah lelang Classic Car Auction dikutip dari laman smithsonianmag, Rabu (19/4/2023).
Palmen mulai mengoleksi mobil klasik yang mewah pada pertengahan 1960-an saat bekerja sebagai dealer profesional. Kendaraan langka pertama yang dia beli adalah Lancia B20 kuning.
Selama bertahun-tahun, dia memperoleh berbagai merek dan model, dari merek terkenal seperti Jaguar dan Ford hingga merek yang kurang terkenal seperti Moretti dan Imperia. Hanya sedikit yang tahu tentang koleksi ratusan mobil klasik mewan dan selama bertahun-tahun Palmen merawatnya sendiri dengan baik.
Sebagian besar mobil koleksi Palmen, adalah Aston Martin, Porsche, Ferrari, Volkswagen, Volvo, Fiat, Bentley, Lincoln, Rolls-Royce, dan lusinan pabrikan lainnya. Saat Galeri Aaderling menemukannya, kendaraan-kendaraan itu sedikit berdebu tetapi semua dalam kondisi sangat baik.
Palmen, yang kini berusia 82 tahun, baru-baru ini jatuh sakit dan tidak bisa lagi merawat kendaraannya. Dia menjual semuanya ke dealer Gallery Aaldering dengan harga yang dirahasiakan.
Di antara mobil yang kendaraan paling langka dan mungkin paling mahal adalah Lancia B24 Spider America 1955. Karena diproduksi dalam jumlah sedikit, mobil ini diperkirakan akan terjual USD660.000 hingga USD770.000 atau Rp9,8 hingga Rp11,4 Miliar.
Kendaraan lain yang bernilai tinggi dalam koleksi ini adalah Ferrari 365 biru dan Mercedes 300 S convertible berwarna putih. “Mobil-mobil ini dalam kondisi bagus dan sangat beragam,” kata Carlo Te Lintelo, juru bicara Galeri Aaderling.
“Yang sering Anda lihat adalah orang-orang fokus pada satu merek saat mengoleksi mobil, seperti Mercedes-Benz, Jaguar, atau BMW. Tuan Palmen tidak hanya mengumpulkan mobil mahal atau eksklusif; dia membeli semua yang menurutnya indah,” lanjut Lintelo.
Mobil-mobil itu sangat langka dan terpelihara dengan baik sehingga dipastikan menarik minat banyak orang. Untuk pertama kalinya, koleksi langka mobil klasik Ad Palmen akan dijual secara online oleh Classic Car Auctions.
“Tidak mungkin ada orang yang akan melihat koleksi sekaliber ini. Belum tentu sekali dalam seumur hidup mereka melihat koleksi mobil klasik mewah seperti ini,” keterangan rumah lelang Classic Car Auction dikutip dari laman smithsonianmag, Rabu (19/4/2023).
Palmen mulai mengoleksi mobil klasik yang mewah pada pertengahan 1960-an saat bekerja sebagai dealer profesional. Kendaraan langka pertama yang dia beli adalah Lancia B20 kuning.
Selama bertahun-tahun, dia memperoleh berbagai merek dan model, dari merek terkenal seperti Jaguar dan Ford hingga merek yang kurang terkenal seperti Moretti dan Imperia. Hanya sedikit yang tahu tentang koleksi ratusan mobil klasik mewan dan selama bertahun-tahun Palmen merawatnya sendiri dengan baik.
Sebagian besar mobil koleksi Palmen, adalah Aston Martin, Porsche, Ferrari, Volkswagen, Volvo, Fiat, Bentley, Lincoln, Rolls-Royce, dan lusinan pabrikan lainnya. Saat Galeri Aaderling menemukannya, kendaraan-kendaraan itu sedikit berdebu tetapi semua dalam kondisi sangat baik.
Palmen, yang kini berusia 82 tahun, baru-baru ini jatuh sakit dan tidak bisa lagi merawat kendaraannya. Dia menjual semuanya ke dealer Gallery Aaldering dengan harga yang dirahasiakan.
Di antara mobil yang kendaraan paling langka dan mungkin paling mahal adalah Lancia B24 Spider America 1955. Karena diproduksi dalam jumlah sedikit, mobil ini diperkirakan akan terjual USD660.000 hingga USD770.000 atau Rp9,8 hingga Rp11,4 Miliar.
Kendaraan lain yang bernilai tinggi dalam koleksi ini adalah Ferrari 365 biru dan Mercedes 300 S convertible berwarna putih. “Mobil-mobil ini dalam kondisi bagus dan sangat beragam,” kata Carlo Te Lintelo, juru bicara Galeri Aaderling.
“Yang sering Anda lihat adalah orang-orang fokus pada satu merek saat mengoleksi mobil, seperti Mercedes-Benz, Jaguar, atau BMW. Tuan Palmen tidak hanya mengumpulkan mobil mahal atau eksklusif; dia membeli semua yang menurutnya indah,” lanjut Lintelo.
(wib)