Setelah 20 Tahun, Volkswagen Kembali Bawa VW Bus ke Pasar AS

Jum'at, 02 Juni 2023 - 18:14 WIB
loading...
Setelah 20 Tahun, Volkswagen Kembali Bawa VW Bus ke Pasar AS
Setelah dua dekade, Volkswagen kembali hadirkan mobil listrik VW Bus ke pasar Amerika Serikat (AS) mulai tahun 2024. VW Bus merupakan mobil ikonik yang diperkenalkan pada tahun 1949. Foto/Volkswagen
A A A
FRANKFRUT - Setelah dua dekade, Volkswagen kembali hadirkan mobil listrik VW Bus ke pasar Amerika Serikat (AS) mulai tahun 2024. VW Bus merupakan mobil ikonik yang diperkenalkan pada tahun 1949 dan lebih dikenal dengan nama Microbus, atau VW Bus saja.

Di AS, VW Bus dikaitkan dengan gerakan Hippie, tetapi VW Bus juga menyediakan transportasi untuk keluarga besar jauh sebelum minivan berpenggerak roda depan ditemukan oleh Chrysler pada 1980-an. Kini VW menghadirkan VW Bus bertenaga baterai listrik yang dikenal dengan ID.Buzz.

“Dengan generasi T4, VW Bus meninggalkan AS dan Kanada 20 tahun yang lalu. Namun, mikrobus sebutan untuk VW Bus masih tetap dikenal dan ikonik antara New York dan San Francisco,” kata Volkswagen dikutip SINDOnews dari laman Reuters, Jumat (2/6/2023).



VW ID.Buzz hadir dengan menyertakan versi ekstra panjang yang dapat menampung hingga tujuh penumpang. Termasuk menampilkan baterai 85 kilowatt hour (kWh) yang lebih besar untuk meningkatkan jangkauan jarak tempuh.

VW menambahkan baterai dapat diisi dari 10% -80% dalam 25 menit di stasiun pengisian cepat yang tersedia. Semua VW ID.Buzz untuk pasar Amerika akan dibangun di pabrik Volkswagen di Hanover, Jerman.

Seperti VW Bus pendahulunya, versi dasar dari ID. Buzz akan menjadi penggerak roda belakang, dengan tenaga yang berasal dari motor yang dipasang di belakang. Hanya saja ID.Buzz yang menggunakan motor listrik lebih senyap, berbeda dengan mesin bensin yang berisik.
Setelah 20 Tahun, Volkswagen Kembali Bawa VW Bus ke Pasar AS


Motor listrik tersebut mampu menghasilkan 282 tenaga kuda, lebih dari 10 kali tenaga kuda dari VW Bus awal. Mesin ini juga jauh lebih bertenaga dan lebih cepat.



VW juga menyediakan ID.Buzz dengan penggerak semua roda, total tenaga hingga 330 tenaga kuda yang berasal dari dua motor listrik, satu di depan dan satu di belakang. Versi penggerak semua roda memiliki kecepatan tertinggi 99 mil per jam atau 159 km per jam, sedangkan van penggerak roda belakang dapat mencapai 90 mil per jam atau 145 km per jam.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.3187 seconds (0.1#10.140)