Komitmen Populerkan Elektrifikasi, Lexus Hadirkan Ekshibisi Kombinasi Edukasi dan Omotenashi

Senin, 10 Juli 2023 - 13:04 WIB
loading...
Komitmen Populerkan...
Lexus menghadirkan sebuah ekshibisi Lexus Electrified: Aethereum di salah satu pusat perbelanjaan Jakarta, yaitu Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara. (Foto: dok Lexus)
A A A
JAKARTA - Terus melanjutkan realisasi visi Lexus Electrified, Lexus tidak hanya menghadirkan kendaraan elektrifikasi terlengkap untuk masyarakat Indonesia.

Setelah sukses meluncurkan The All New Lexus RZ pada Juni lalu, kali ini Lexus menghadirkan sebuah ekshibisi “Lexus Electrified: Aethereum” di salah satu pusat perbelanjaan kenamaan di Jakarta, yaitu Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Berlangsung selama satu bulan mulai dari 10 Juli hingga 10 Agustus 2023, melalui ekshibisi ini Lexus ingin mempopulerkan teknologi elektrifikasi kepada masyarakat dengan menyediakan berbagai informasi dan edukasi mengenai Lexus Electrified, serta dapat mengetahui dan merasakan Lexus Value melalui pelayanan Omotenashi khas Lexus.

General Manager Lexus Indonesia, Bansar Maduma mengatakan, sebagai brand yang memiliki pilihan kendaraan elektrifikasi terlengkap, mulai dari Hybrid EV, Plug-in Hybrid EV, Performance Hybrid EV hingga Battery EV, Lexus bertekad untuk mempopulerkan teknologi elektrifikasi, terutama mengenai teknologi elektrifikasi Lexus kepada masyarakat luas.

"Kami berharap dengan adanya Lexus Electrified: Aetherum ini, masyarakat yang berada di Jakarta dan sekitarnya dapat mengetahui dan memahami lebih jauh tentang Lexus Electrified dengan cara yang menyenangkan dan mudah dipahami melalui Electrified Interactive Zone yang telah kami sediakan,” ujar Bansar.

Seperti yang Bansar katakan, ekshibisi Lexus Electrified: Aethereum yang terbuka untuk umum ini memiliki fasilitas dan aktifitas menarik yang semuanya berkaitan dengan elektrifikasi.

Mulai dari pintu masuk booth, pengunjung akan menemukan kinetic movement detector yang dapat mengikuti alur pergerakan tubuh, sehingga memberikan suatu pengalaman yang unik dan instagramable sehingga Lexus Electrified: Aethereum juga cocok untuk kalangan muda yang ingin mengetahui lebih dalam mengenai elektrifikasi dan Lexus.

Kemudian saat memasuki booth, pengunjung akan mendapati Electrified Interactive Zone, dimana pengunjung dapat mengetahui dan mempelajari mengenai elektrifikasi dengan cara yang interaktif dan menyenangkan.

Disini pengunjung dapat mengetahui mengenai berbagai jenis kendaraan elektrifikasi beserta penjelasannya, jenis kendaraan elektrifikasi yang sesuai dengan lifestyle pengunjung, berbagai model kendaraan elektrifikasi dari Lexus, sejarah dan milestone teknologi elektrifikasi Lexus, serta privilege dan service yang ditawarkan Lexus khusus untuk pelanggan pemilik kendaraaan elektrifikasi Lexus.

Di ekshibisi ini, Lexus juga menampilkan Lexus first-ever BEV model, yaitu The All New Lexus RZ yang dilengkapi dengan desain dan teknologi sebuah mobil listrik murni yang canggih.

Selain menampilkan edukasi elektrifikasi untuk publik, Lexus Electrified: Aethereum juga dilengkapi dengan Aethereum Lounge yang mempersembahkan menu makanan dan minuman yang dikurasi khusus eksklusif hanya tersedia selama ekshibisi berlangsung.

Makanan dan minuman yang tersedia menggunakan bahan-bahan lokal yang berkualitas. Setiap kemasan pada makanan dan minuman nya pun telah menggunakan bahan biodegradable atau dapat di daur ulang. Sehingga ketika pengunjung mengunjungi Aethereum Lounge, pengunjung akan merasakan pelayanan Omotenashi dari Lexus yang dibalut dengan nilai sustainability.

“Lexus Electrified: Aethereum merupakan salah satu milestone Lexus yang bertujuan untuk memperkenalkan dan mengedukasi masyarakat luas terkait teknologi elektrifikasi, khususnya Lexus Electrified. Kedepannya, kami akan berusaha untuk terus mempopulerkan teknologi elektrifikasi kepada masyarakat Indonesia melalui ekshibisi menarik lainnya dari Lexus,” tutur Bansar.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi ekshibisi Lexus Electrified: Aethereum di Atrium Plaza, Summarecon Mall Kelapa Gading 5, Jakarta Utara selama periode 10 Juli – 10 Agustus 2023, serta kunjungi Lexus Galleries yang berada di Menteng, Mampang, dan Pluit, dan rasakan pengalaman Amazing dari Lexus.
(bga)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mobil Jepang Dominan:...
Mobil Jepang Dominan: Ini Dia Daftar Mobil Paling Andal 2025 Versi J.D. Power!
Bersaing di Pasar Otomotif,...
Bersaing di Pasar Otomotif, Ini Cara Jitu BAIC Indonesia Pikat Konsumen
VinFast VF 3 Jadi Sorotan...
VinFast VF 3 Jadi Sorotan dan Curi Perhatian Konsumen di Ajang IIMS 2025
Lexus Manjakan Pemenang...
Lexus Manjakan Pemenang Lexus Cup Indonesia 2025 dengan Pengalaman Golf Mewah di Singapura
VinFast Resmi Menjadi...
VinFast Resmi Menjadi Mitra Tim Nasional Sepak Bola Indonesia
VinFast Resmi Hadirkan...
VinFast Resmi Hadirkan VF 3 di Indonesia dengan Penawaran Menarik bagi Pengguna EV VinFast
MG Motor Indonesia Tandai...
MG Motor Indonesia Tandai Satu Tahun Produksi Lokal MG 4 EV
MG Cyberster, Roadster...
MG Cyberster, Roadster EV Futuristis Kembali Tampil Memukau di IIMS 2025
Hadir di IIMS 2025,...
Hadir di IIMS 2025, Chery Tiggo Cross Tampil Stylish, Canggih, dan Aman
Rekomendasi
3 Anak Ray Sahetapy...
3 Anak Ray Sahetapy Turun ke Liang Lahat Makamkan sang Ayah
Tren AI Ala Ghibli Dikecam...
Tren AI Ala Ghibli Dikecam Sutradara One Piece: Ini Penghinaan Terhadap Seni Animasi!
Pemain Timnas Indonesia...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Terintimidasi Reputasi Korea Selatan
Dita Karang, Jinny,...
Dita Karang, Jinny, dan Minji Keluar dari Secret Number, Kontrak Berakhir
Titus The Detective...
Titus The Detective Eps Poisoned Chocolate, Minggu 6 April 2025 Jam 07.30 WIB di RCTI
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 35: Saatnya Perang Dimulai Kembali
Berita Terkini
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
51 menit yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
2 jam yang lalu
Toyota GR Supra Final...
Toyota GR Supra Final Edition Bakal Jadi Model Perpisahan
2 jam yang lalu
Jadi Sasaran Serangan,...
Jadi Sasaran Serangan, Pabrik Tesla Sediakan Tempat Bersembunyi Karyawan
4 jam yang lalu
Kanada Balas Trump dengan...
Kanada Balas Trump dengan Tarif Baru untuk Mobil Buatan AS
6 jam yang lalu
Kanada Protes Soal Tarif...
Kanada Protes Soal Tarif Impor Otomotif AS, Ini Alasannya
7 jam yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved