ALVA Jadi Game Changer Kendaraan Roda Dua

Kamis, 31 Agustus 2023 - 21:47 WIB
loading...
A A A
Berbeda dengan pabrik motor lain, ALVA Manufacturing Facility modern dan futuristik. Pengunjung, misalnya, dibuat terpukau dengan adanya mural dengan teknologi Augmented Reality (AR) yang terpampang menyambut di dinding depan gedung.

Pabrik ALVA menggunakan teknologi flexible manufacturing method dan Automated Guided Vehicle (AGV) dimana terdapat robot yang akan membawa part-part yang ada di area assembly ke area perakitan.

Tentunya kegiatan tersebut masih ditunjang oleh tenaga manusia, dengan mempekerjakan kurang lebih 122 orang yang merupakan kombinasi dari manajemen, tim ahli dan operational menjadi sebuah kolaborasi yang baik. Artinya, ALVA sudah menghadirkan solusi mobilitas ramah lingkungan dari hulu hingga hilir.

ALVA pun berkomitmen untuk menjadi bagian dalam memperkuat industri otomotif dan komitmen net-zero emissions di Tanah Air. ALVA juga mengumumkan peningkatan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang ada di dalam motor listrik ALVA One.

Komitmen ALVA dalam melakukan investasi dalam negeri dan banyak kolaborasi dengan perusahaan lokal membuat ALVA One mencapai persentase TKDN terbaru sebesar 44%, sehingga ALVA One memenuhi syarat bantuan pemerintah untuk pembelian motor listrik dan berkesempatan untuk berpartisipasi dalam program tersebut.

“Kami wujudkan melalui komitmen investasi untuk membangun ekosistem kendaraan listrik, dengan salah satu bentuk konkritnya adalah fasilitas manufaktur di Cikarang dan kolaborasi dengan mitra-mitra kami di Indonesia,” ujar Chief Marketing Officer ALVA Putu Yudha dalam keterangan resminya.

Terjual Lebih dari 120 Ribu Unit

Penggunaan motor listrik ALVA sendiri terus meningkat. Unit-unit ALVA telah mencatatkan total 121,000 perjalanan selama periode November 2022 hingga Juli 2023.

Rata-rata perjalanan pengguna ALVA mencapai 33,84 menit dalam sekali perjalanan yang menunjukkan bahwa motor listrik ini merupakan pilihan yang efisien untuk berbagai perjalanan sehari-hari.

Dalam sekali isi ulang baterai, pengguna rata-rata menghabiskan sekitar 1.8 jam. Hal ini menunjukkan bahwa waktu isi ulang yang relatif singkat. Hingga saat ini, penggunaan motor listrik ALVA sudah berhasil mengurangi sebanyak 88,5 ton emisi CO2 yang setara dengan menanam lebih dari 4.000 pohon.
Hal ini merupakan kontribusi yang luar biasa dalam upaya menjaga lingkungan dan meminimalisir perubahan iklim.

ALVA tidak hanya mengedepankan performa produknya tetapi juga pelayanan pelanggan yang unggul. Setiap bulannya, rata-rata 2,500 orang menghubungi layanan pelanggan untuk bertanya tentang produk ALVA.

Aplikasi yang disodorkan kepada pelanggan yakni My ALVA menjadi sarana penting bagi para pengguna motor listrik ini. Fitur "Trip History" merupakan fitur yang paling sering digunakan oleh pengguna, diikuti oleh "Locate My ALVA Location" dan "My ALVA Page (Overview Bike)".
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2773 seconds (0.1#10.140)