Dukung Pengendalian Polusi Udara, Yuk Lakukan Uji Emisi Gratis di Sini

Selasa, 19 Desember 2023 - 12:40 WIB
loading...
A A A
Tak hanya itu, uji emisi mendorong produsen kendaraan untuk mengembangkan teknologi yang lebih ramah lingkungan. Hal ini dapat memicu inovasi dalam mesin dan sistem kendaraan yang akhirnya mengurangi emisi dan konsumsi bahan bakar, serta meningkatkan efisiensi kerja mesin demi pengalaman berkendara yang luar biasa.

Seperti salah satu visi besar Toyota secara global adalah menurunkan emisi gas buang kendaraan hingga 90% lebih rendah dibandingkan tahun 2010. Visi ini dituangkan dalam program Toyota Environmental Challenge 2050, dimana Toyota mengambil langkah dengan membuat seluruh model Toyota secara global memiliki opsi tipe elektrifikasi. Kendaraan elektrifikasi diyakini sebagai salah satu opsi paling memadai untuk menekan emisi gas buang kendaraan bermotor.

Sedangkan manfaat yang dirasakan bagi pemilik kendaraan setelah uji emisi mulai dari mengetahui efektivitas proses pembakaran bahan bakar, lebih mudah untuk menyetel campuran udara dan bahan bakar secara tepat, mengetahui kondisi mesin. Setelah uji emisi kendaraan jadi hemat konsumsi bahan bakar, mengoptimalkan tenaga mesin, dan yang terpenting berkontribusi untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan bersih.

Hal yang harus dipersiapkan agar lolos uji emisi mulai dari memastikan mesin kendaraan dalam kondisi optimal agar tidak menjadi masalah yang mempengaruhi hasil uji emisi. Kemudian mengganti oli kendaraan sesuai dengan jadwal pemeliharaan.

Oli yang bersih akan membantu mesin beroperasi dengan lebih efisien, mengurangi emisi berlebih, dan menjaga performa mesin Anda. Selain itu, filter udara yang bersih juga penting untuk memastikan mesin mendapatkan pasokan udara yang cukup bersih. Bersihkan sistem pembuangan termasuk kondisi katalitik converter dalam keadaan bersih dan baik, tanpa retakan atau kerusakan yang dapat mengganggu kinerjanya.

Keuntungan Uji Emisi di Bengkel Resmi Toyota
Toyota-Astra Motor (TAM) mengadakan program uji emisi gratis di jaringan bengkel resmi Toyota dan Lexus yang berada di wilayah DKI Jakarta, pada 4 September-31 Desember 2023. Program yang tidak dipungut biaya ini dikhususkan bagi kendaraan Toyota yang telah berusia di atas 3 tahun, sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Dukung Pengendalian Polusi Udara, Yuk Lakukan Uji Emisi Gratis di Sini

Proses uji emisi di bengkel resmi Toyota (Foto: dok Toyota)

Sebagai pelaksanaan Peraturan Gubernur (Pergub) DKI Jakarta No. 66 Tahun 2020 Tentang Uji Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor, uji emisi di bengkel resmi Toyota dan Lexus telah memenuhi syarat dari Pergub No. 66 terkait izin, alat, teknisi, dan peralatan pendukung lain. Uji emisi dilakukan menggunakan alat khusus bernama Gas Analizer yang sudah tersertifikasi, alat tersebut dioperasikan oleh teknisi bengkel yang terlatih dan kompeten, serta dikalibrasi untuk menjaga akurasi alat uji yang telah tersertifikasi oleh Pemprov DKI Jakarta.

Selain itu, uji emisi merupakan bagian dari servis berkala di bengkel resmi Toyota di seluruh Indonesia. Toyota merekomendasikan pada Anda untuk melakukan servis berkala guna menjaga kondisi mobil supaya tetap prima di bengkel resmi Toyota setiap 6 bulan atau 10.000 km, mana yang tercapai lebih dahulu.

Dengan memberikan layanan servis berkala, pelanggan tidak dipungut biaya atau gratis atas kegiatan uji emisi yang dilakukan. Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy menuturkan Toyota melihat munculnya kebutuhan pelanggan yang usia mobilnya lebih dari 3 tahun untuk mendapatkan fasilitas program uji emisi demi berkontribusi dalam upaya netralitas karbon guna menghadirkan udara Jakarta yang lebih bersih dan sehat.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2945 seconds (0.1#10.140)