5 Keunggulan Pabrik VinFast, dari Otomatisasi hingga Mampu Memproduksi 250.000 Mobil

Minggu, 19 Mei 2024 - 16:25 WIB
loading...
5 Keunggulan Pabrik...
Pabrik VinFast di Vietnam mengandalkan otomatisasi dalam memproduksi ratusan ribu mobil. Foto/Andika Hendra Mustaqim
A A A
HAI PHONG - VinFast , sebuah brand mobil listrik dari Vietnam, menjadi produsen yang mendobrak pasar, bukan hanya di dalam negeri, tetapi juga bermain di pasar global. Dengan kecanggihan teknologi dan menawarkan konsep baru, ternyata VinFast juga memiliki pabrik yang luar biasa.

SINDOnews memiliki kesempatan untuk berkeliling dan mengeksplorasi pabrik VinFast di Hai Phong, Vietnam pada beberapa waktu lalu. Kesempatan langsung itu menjadi ajang bagi VinFast untuk menunjukkan bahwa mereka sangat serius bermain di pasar mobil listrik dan siap bersaing.

5 Keunggulan Pabrik VinFast, dari Otomatisasi hingga Mampu Memproduksi 250.000 Mobil

1. Dibangun di Atas Tanah Reklamasi

5 Keunggulan Pabrik VinFast, dari Otomatisasi hingga Mampu Memproduksi 250.000 Mobil

Foto/Andika Hendra Mustaqim

Kesan yang pertama yang muncul dari pabrik VinFast adalah kawasannya ternyata adalah wilayah baru yang sebelumnya terjamah. Namun, kehadiran pabrik VinFast mampu menjadi magnet membangkitkan industri di kawasan Hai Phong.

Ternyata, pabrik VinFast berdiri di atas tanah reklamasi. "Dalam prestasi yang konstruksi yang luar biasa, apa yang dulunya adalah pasir putih berubah hanya dalam waktu 21 bulan," kata VinFast Deputy CEO of Electric- Electronic, Stuart Taylor.

Pulau reklamasi itu disulap menjadi sebuah kompleks yang ramah muncul menjadi sebuah paduan pabrik sepeda motor dan mobil, lintasan uji dan jalur perakitan. "Semuanya beroperasi dengan lancar di mana pabrik ini berdiri di pulau reklamasi yang memang nantinya akan digunakan untuk kawasan industri," papar Taylor.

Pabrik tersebut Terletak di tepi indah Cat Hai, Hai Phong, dengan luas 335 hektare. Fasilitas industri canggih itu beroperasi penuh pada tahun 2019.


2. Berbasis Robot dengan Teknologi AI

5 Keunggulan Pabrik VinFast, dari Otomatisasi hingga Mampu Memproduksi 250.000 Mobil

Foto/Andika Hendra Mustaqim

"Otomatisasi adalah kunci di sini (pabrik VinFast)," ungkap Taylor. Misalnya, di bengkel pengelasan saja terdapay 1.200 robot dengan mencapai keunggulan yang hampir sempurna. "Tingkat otomatisasi mencapai 98%," paparnya.

Itu menunjukkan keseriusan VinFast untuk mengembangkan mobil listrik. Dengan menggunakan otomatisasi, maka pabrik tersebut juga mengaplikasikan teknologi berbasis artificial intelligence atau kecerdasan buatan (AI).

Misalnya, Ketika berkunjung ke bagian Press Shop di mana luasnya mencapai mencapai 50.000 meter persegi, dengan teknologi yang digunakan terbaru dan tercanggih dari Jerman dan Spanyol seperti KUKA, ABB, Siemens, dan Durr.

Selanjutnya untuk area Body Shop, dengan menggunakan 1.400 robot teknologi dari Eropa dan Jepang pada bagian Body Shop. Maka lini produksi pada pengelasan dan pengecatan ini dapat berjalan secara otomatis dengan level 90% - 95%. "Di Body Shop, mobil mulai mengambil bentuk dengan otomatisasi yang luar biasa," kata Taylor.

Teknologi mutakhir mengatur Paint Shop, diikuti oleh Engine Shop, General Shop, Sub-Assembly Shop, dan Electric Motor Shop. Untuk bagian, General Assembly ini hanya terdiri dari 1 line tetapi bisa menampung 150 unit dengan 6 model berbeda sekaligus. "Akhirnya, mobil listrik tiba di Battery Packaging Workshop, di mana jantung kendaraan dipasang dengan penuh kehati-hatian," ujar Taylor.

Namun demikian, operasional teknologi tersebut tetap diawasi teknisi yang berpengalaman untuk menjamin operasional berjalan lancar.

3. Memproduksi Berbagai Jenis Mobil

5 Keunggulan Pabrik VinFast, dari Otomatisasi hingga Mampu Memproduksi 250.000 Mobil

Foto/Andika Hendra Mustaqim

VinFast telah memperkenalkan beragam kendaraan listrik, meliputi e-SUV, skuter listrik, dan bus listrik. Kemudian line up SUV VinFast terdiri dari VFe34, VF 3, VF 5, VF 6, VF 7, VF 8, dan VF 9.

"Itu mencakup segmen A hingga E," papar Taylor. Dengan penguasaan di segala segmen, maka kehadiran VinFast akan menyalami semua kalangan. "Kami bahkan telah mendorong batas dengan konsep truk pickup listrik VF Wild," tuturnya.

4. Memproduksi 250.000 Mobil

5 Keunggulan Pabrik VinFast, dari Otomatisasi hingga Mampu Memproduksi 250.000 Mobil

Foto/Andika Hendra Mustaqim

Pabrik VinFast memproduksi sekitar 250.000 unit kendaraan per tahun. Namun demikian, pabrik tersebut memiliki kapasitas maksimumnya bisa mencapai 300.000 unit per tahun.

Itu menunjukkan kapasitas produksi yang maksimal untuk skala ekspor ke berbagai negara lain.

5. Pusat Ekspansi VinFast ke Ranah Global

5 Keunggulan Pabrik VinFast, dari Otomatisasi hingga Mampu Memproduksi 250.000 Mobil

Foto/Andika Hendra Mustaqim

Taylor mengatakan mobil listrik VinFast merupakan bukti kekuatan manufaktur Vietnam. "Itu menjadi simbol inovasi Asia Tenggara dan sebuah kekuatan untuk yang siap untuk menerangi lanskap otomotif global," paparnya.

Pabrik VinFast bukan hanya dasar untuk industri otomotif Vietnam, tetapi juga menjadi landasan pengembangan ambisi global VinFast. "Dari AS dan Kanada, hingga pasar yang lebih dekat seperti Indonesia dan Thailand, kendaraan listrik kami siap menaklukkan pasar-pasar baru," terang Taylor.

Dengan begitu, VinFast bukan hanya jago kandang di Vietnam semata. Tetapi, ekspansi global merupakan suatu keniscayaan yang harus dilaksanakan.

(ahm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tantangan Produsen Mobil...
Tantangan Produsen Mobil Listrik China di Asia Tenggara: Realitas vs. Ambisi
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Jeremy Clarkson Yakin...
Jeremy Clarkson Yakin Bisa Kalahkan Elon Musk Soal Ulasan Buruk Tesla
Mobil Jepang Dominan:...
Mobil Jepang Dominan: Ini Dia Daftar Mobil Paling Andal 2025 Versi J.D. Power!
Honda Luncurkan Modul...
Honda Luncurkan Modul Sel Bahan Bakar Generasi Terbaru
Pabrikan China Siap...
Pabrikan China Siap Bantu Indonesia Bikin Mobil Nasional
Honda Siap Luncurkan...
Honda Siap Luncurkan Dua Mobil Listrik di Indonesia pada 2026
Sangat Janggal, Toyota...
Sangat Janggal, Toyota Tiba-tiba Bikin Mobil Listrik di China
Rekomendasi
Arus Balik di Tol MBZ...
Arus Balik di Tol MBZ dan Jakarta-Cikampek Ramai Lancar di Hari Ke-3 Lebaran
Wamenaker Immanuel Ebenezer...
Wamenaker Immanuel Ebenezer Silaturahmi ke Kediaman Habib Rizieq, Ngobrol Apa Kira-kira?
Biodata dan Agama Tevin...
Biodata dan Agama Tevin Farmer, Eks Juara Dunia yang Dirampok Kemenangannya
Ruben Onsu Dimimpikan...
Ruben Onsu Dimimpikan Mendiang Ibu Sehari Sebelum Mualaf, Diingatkan untuk Salat
Jam Tangan Paling Rumit...
Jam Tangan Paling Rumit di Dunia! Mampu Melacak Posisi Matahari hingga Mendeteksi Bintang
Menuju Industri Baja...
Menuju Industri Baja yang Hijau dan Kompetitif, GRP Tegaskan Komitmen Transformasi
Berita Terkini
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
1 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
2 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
19 jam yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
21 jam yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
21 jam yang lalu
Jakarta Ditinggal Jutaan...
Jakarta Ditinggal Jutaan Kendaraan: Arus Mudik Lebaran 2025 Pecahkan Rekor!
21 jam yang lalu
Infografis
3 Kekuatan Mengerikan...
3 Kekuatan Mengerikan Harimau Jawa, dari Gigitan hingga Cakar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved