All New KONA Electric dan IONIQ 5 N Andalan Hyundai Melantai di GIIAS 2024, Cek Kecanggihannya!

Senin, 22 Juli 2024 - 14:26 WIB
loading...
All New KONA Electric...
Penampilan Hyundai all new KONA Electric di GIIAS 2024. (Foto: dok Hyundai)
A A A
JAKARTA - Perhelatan otomotif terbesar di Indonesia kembali digelar. Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 berlangsung mulai 18-28 Juli 2024, di ICE BSD City, Tangerang.

Di momen ini Hyundai memperkenalkan All New KONA Electric sebagai mobil listrik pertama dengan baterai lokal Indonesia. Produk B-SUV teranyarnya yang merupakan generasi terbaru dari mobil listrik Kona ini mengusung beragam fitur canggih.

President Director PT Hyundai Motors Indonesia Woojune Cha mengatakan, "Pada 2020, PT Hyundai Motors Indonesia berdiri dan menggebrak industri dengan menghadirkan BEV pertamanya di Indonesia, salah satunya yaitu KONA Electric.”

“Kini, kami bangga bisa semakin mendekatkan mobilitas masa depan bagi konsumen Indonesia dengan menghadirkan all-new KONA Electric, EV pertama di Indonesia yang menggunakan baterai produksi lokal,” tuturnya.

Sementara itu, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia Fransiscus Soerjopranoto menyampaikan, “Hyundai telah merancang all-new KONA Electric dengan inovasi teknologi terdepan untuk menghadirkan pengalaman mobilitas terbarukan seutuhnya di segmen B-SUV yang terus berkembang di pasar otomotif Indonesia.”

“Hadir dengan desain futuristis, all-new KONA Electric memiliki varian dengan driving range terpanjang hingga mencapai lebih dari 600 km atau setara dengan perjalanan Jakarta ke Yogyakarta,” ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, fitur konektivitas canggih Hyundai Bluelink juga telah dilengkapi teknologi Over-The-Air (OTA), sehingga seluruh modul yang digunakan untuk menjalankan fitur-fitur mobil, mulai dari keperluan entertainment hingga charging.

“Layaknya CCTV, pengguna tak perlu lagi ke bengkel authorized Hyundai, sistem akan ter-update secara otomatis. Dengan begitu, pengalaman pembaruan sistem jadi lebih mudah, menyenangkan, dan hemat biaya,” ucapnya.

Tak hanya itu, all new KONA Electric juga dilengkapi dengan View Around My Vehicle. Pengguna dapat memantau keadaan kendaraan dari jarak jauh secara 360° melalui aplikasi Hyundai Bluelink, sehingga pengguna merasa lebih aman dengan fitur View Around My Vehicle ini.

"All-new KONA Electric juga punya fitur Vehicle-to-Load (V2L) yang memungkinkan mobil berfungsi sebagai pengisi daya listrik dalam perjalanan. Dengan Outdoor V2L, pengguna bisa dengan mudah mengisi daya macam-macam perangkat listrik, seperti sepeda listrik, skuter listrik, dan peralatan berkemah, langsung dari mobil saat berkegiatan di luar ruangan,” ucapnya.

Lalu, imbuhnya, dengan Indoor V2L, yang hanya dimiliki oleh lini kendaraan listrik Hyundai, pengguna bisa memanfaatkan power outlet di dalam kendaraan untuk mengecas laptop untuk bekerja selama perjalanan.

Paling penting, Hyundai memastikan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara dengan menggunakan Hyundai Smart Sense, dimana all-new KONA Electric juga telah mengadopsi fitur-fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS) canggih.

All new KONA Electric semakin sempurna dengan Sunroof yang bisa dioperasikan secara elektrik melalui perintah suara, canggih banget ya!

Varian dan Harga All New KONA Electric

All New KONA Electric dan IONIQ 5 N Andalan Hyundai Melantai di GIIAS 2024, Cek Kecanggihannya!


All new KONA Electric dipamerkan di GIIAS 2024, ICE BSD, Rabu (17/7/2024). (Foto: dok iNews Media Group/Aldhi Chandra Setiawan)

Dibalut dengan eksterior yang futuristis dan estetik, serta interior lapang dan bagasi yang luas, all new KONA Electric Hyundai menawarkan lima varian, diantaranya Signature Long Range, Signature Standard Range, Prime Long Range, Prime Standard Range, dan Style.

Nah, bagi Anda yang sudah tak sabar memiliki all-new KONA Electric, mobil listrik ini hadir dengan sembilan pilihan warna eksterior, yaitu Optic White Matte, Creamy White Pearl, Creamy White Pearl Two-tone, Titan Grey Metallic, Magnetic Silver Metallic, Magnetic Silver Metallic Two-tone, Dragon Red Pearl, Dragon Red Pearl Two-tone, dan Midnight Black Pearl.

Berikut daftar harga all-new KONA Electric (On The Road/OTR Jakarta) - PPN 1 persen :

• Signature Long Range - Rp590.000.000

• Signature Standard Range - Rp575.000.000

• Prime Long Range - Rp560.000.000

• Prime Standard Range - Rp515.000.000

• Style - Rp499.000.000

Fransiscus mengungkapkan, dari hasil pre-booking yang ada, varian tertinggi diminati oleh customer, adalah the highest varian. Ia juga membeberkan, target penjualan minimum berada di angka 300-an per bulan.

“Kalau bisa lebih, kita akan lakukan lebih. Terkait dengan TKDN pun ini pasti di atas 60 persen. Sebab, kita satu-satunya brand yang sudah mencapai mobil listrik di atas 60 persen karena adanya baterai lokal,” ucapnya.

Strategi Hyundai Gaet Pasar Otomotif

All New KONA Electric dan IONIQ 5 N Andalan Hyundai Melantai di GIIAS 2024, Cek Kecanggihannya!

Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia Fransiscus Soerjopranoto (Foto: dok iNews Media Group/Aldhi Chandra Setiawan)

Dalam ajang pameran bergengsi ini, Fransiscus juga memaparkan strategi untuk menggaet konsumen, yaitu dengan menawarkan value dengan mengusung konsep fun to drive dan worry-free experience.

“Jadi, kita punya banyak sekali program, kita punya yang namanya outlet sudah tersebar, 136 outlet dengan jaringan purnajual. Kemudian kita juga banyak program, kita punya courtesy car, kita punya mobile charging. Nah, itu yang kita akan manfaatkan dan belum lagi charging station yang kita akan tambah menjadi 600. Jangan lupa, ada program Hyundai Jaga, Hyundai Jamin,” tuturnya.

Ke depan, lanjutnya, harapan Hyundai masyarakat Indonesia punya pilihan baru. Pilihannya juga adalah produksi lokal di Indonesia. “Tapi balik lagi, yang terpenting sebetulnya adalah market otomotif di Indonesia,” tuturnya.

Hyundai Kenalkan Kegagahan Sport Car IONIQ 5 N

All New KONA Electric dan IONIQ 5 N Andalan Hyundai Melantai di GIIAS 2024, Cek Kecanggihannya!

IONIQ 5 N di GIIAS 2024. (Foto: dok iNews Media Group/Agustina Wulandari)
Selain peluncuran All New Kona Electric, Hyundai juga memperkenalkan produk teranyarnya, yaitu IONIQ 5 N. Produk ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan para penggemar otomotif akan pengalaman berkendara tak terlupakan saat mengemudikan high-performance car dengan karakter tangguh dan kendali yang presisi.

Fransiscus menyampaikan, “Kami akan memperkenalkan High Performance Car kepada masyarakat Indonesia dan pada GIIAS kali ini. Kami akan membawa N Vision 74 yang merupakan rolling web kendaraan elektrik berbasis hidrogen pertama di Hyundai.”

Ini, lanjutnya, merupakan perwujudan tolak ukur desain dan kapabilitas masa depan dan merupakan Hyundai High Performance Car.

“Berkat keseimbangan antara performa dengan efisiensi daya, kecepatan yang eksplosif dengan kontrol presisi, serta keseruan berkendara dengan keamanan mengemudi, IONIQ 5 N telah mendapat sambutan hangat dari berbagai kalangan secara global. Dengan segala keunggulannya, kami bangga IONIQ 5 N akan menjadi high-performance EV pertama yang diproduksi secara lokal,” tuturnya.

IONIQ 5 N menjadi langkah Hyundai untuk membawa pengalaman berkendara EV ke level yang lebih tinggi. IONIQ 5 N menggabungkan teknologi canggih dengan performa dan sistem manajemen suara yang dinamis untuk meningkatkan pengalaman berkendara.

High performance EV ini juga mewarisi beberapa fitur-fitur canggih khas Hyundai N, seperti N Launch Control yang mengoptimalkan motor sebagai starter tercepat sehingga pengemudi bisa memacu IONIQ 5 N layaknya mobil balap profesional.

IONIQ 5 N pun semakin memanjakan para pengendara dengan fitur N R-MDPS (Rack-Mounted Motor-Driven Power Steering) yang memungkinkan respons steering yang lebih baik dan steering ratio yang lebih tinggi untuk menghasilkan pengalaman berkendara yang lebih hidup dari sebuah EV berperforma tinggi.

Tak ketinggalan, terdapat fitur N Battery Pre-Conditioning yang mampu mengoptimalkan sel baterai untuk mengoptimalkan temperatur suhu baterai demi memaksimalkan performa dengan daya paling efisien.

IONIQ 5 N juga dilengkapi fitur N Brake Regen, yakni sebuah sistem regenerative braking khas Hyundai N yang telah dioptimalkan untuk memberikan deselerasi yang maksimal dan transisi kecepatan yang mulus.

Pengguna juga akan dimanjakan dengan suara khas knalpot mesin ICE untuk pengalaman terbaik di belakang kemudi dengan fitur N Active Sound dengan mode suara ignition, evolution, dan supersonic.

Tak hanya itu, IONIQ 5 N semakin powerfull dengan baterai generasi terbaru berkapasitas 84.0 kWh yang menampilkan dual motor listrik yang mampu beroperasi hingga 21,000 RPM.

Performa tersebut dapat dicapai berkat integrasi platform Electric Global Modular Platform (E-GMP) dengan teknologi motor sport dari Hyundai N yang diusung IONIQ 5 N. Dengan segala kecanggihan yang ditawarkan, mobil sport ini dibanderol dengan harga Rp1,3 miliar.

Anda siap memiliki all-new KONA Electric dan IONIQ 5 N? Yuk, langsung saja datang ke GIIAS 2024. Dapatkan juga promo menarik dan kegiatan seru lainnya di Booth Hyundai, Hall 10, ICE BSD City, Tangerang mulai 18-28 Juli 2024.
(skr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1182 seconds (0.1#10.140)