PO Raya Luncurkan Bus Baru Garapan Karoseri Laksana, Pakai Livery Legendaris

Minggu, 26 Januari 2025 - 13:26 WIB
loading...
PO Raya Luncurkan Bus...
Bus PO Raya. FOTO/ DOK RAYA
A A A
JAKARTA - Perusahaan otobus saat ini berlomba-lomba dalam meningkatkan kenyamanan penumpang dengan merancang kursi bus model pesawat. Berbeda dengan PO Raya yang hingga saat ini menggunakan kursi pesawat kelas bisnis untuk setiap armadanya.


Hal ini juga dilakukan pada bus baru PO Raya hasil garapan karoseri Laksana. Menggunakan bodi Legacy SR3 Neo HD Prime Limited Edition, bus ini hadir dengan livery klasik dan juga menggunakan kursi pesawat demi kenyamanan penumpang.

Pada bagian eksterior, PO Raya mempertahankan desain dan font klasik yang mereka gunakan sejak pertama kali mengaspal. Tapi, bus ini terkesan modern dengan penggunaan kaca depan double glass yang juga menghasilkan kesan gagah.

Masuk ke bagian dalam, kesan elegan terpancar dari motif aksen kayu pada sejumlah sisi interior. Itu diperkuat dengan warna hitam pada kursi pengemudi dan kru bus yang dibuat dari kulit sintetis.

Satu hal yang menarik adalah, kursi penumpang bus baru PO Raya menggunakan kursi bekas pesawat. Tak main-main, itu merupakan kursi pesawat kelas bisnis yang tidak diragukan lagi kenyamanannya.

Kursi bekas pesawat ini memiliki karakter yang mengotak dan busa yang tebal. Selain itu dimensinya juga besar, sehingga menjamin kenyamanan para penumpangnya. Tak hanya itu, bus sudah dilengkapi sabuk pengaman, sandaran tangan, dan juga sandaran kaki.

Bus baru PO Raya ditopang oleh sasis Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 4. Sasis ini menggendong mesin berkapasitas 6.374 cc, OM 906 LA Euro 3 Diesel, 6-Silinder Segaris, Direct Injection, dengan Turbocharger dan Intercooler.

Mesin itu bisa menghasilkan tenaga 191 KW (260 dk) pada 2.200 rpm dan torsi puncak 950 Nm pada 1.200-1.600 rpm. Tenaga itu disalurkan melalui pilihan transmisi manual 6 percepatan atau transmisi otomatis 6 percepatan.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Panduan Memilih Bus...
Panduan Memilih Bus yang Layak Jalan lewat Stiker: Biru, Pink, dan Tanda X, Apa Bedanya?
PO Gunung Harta Rilis...
PO Gunung Harta Rilis Tiga Bus Baru, Pakai Sasis Tronton
Nyawa di Ujung Tanduk:...
Nyawa di Ujung Tanduk: Mengapa Sabuk Pengaman Wajib Hukumnya di Bus?
Mudik Nyaman ke Cirebon?...
Mudik Nyaman ke Cirebon? Siapkan Dana, Ini Daftar Lengkap Bus dan Harga Tiketnya!
Kemenhub Siap Tindak...
Kemenhub Siap Tindak Tegas Bus Tak Laik Jalan Buat Angkut Pemudik
Daftar Harga Tiket Bus...
Daftar Harga Tiket Bus Jakarta-Malang untuk Lebaran 2025, Referensi Buat Mudik
Harga Tiket Bus Jakarta-Yogyakarta...
Harga Tiket Bus Jakarta-Yogyakarta Mudik Lebaran 2025
Hino Buka18 Posko Lebaran...
Hino Buka18 Posko Lebaran 2025, Ini Titik Lokasinya
PO ALS Manjakan Penumpang:...
PO ALS Manjakan Penumpang: Bus Baru Super Nyaman dengan Kursi Sultan!
Rekomendasi
Kepala Pentagon: China...
Kepala Pentagon: China Dapat Tenggelamkan Seluruh Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Lantik Dirut BLU PPK...
Lantik Dirut BLU PPK Kemayoran, Wamen Sekneg: Terus Berinovasi dan Bertugas Profesional
Perpres sudah Terbit,...
Perpres sudah Terbit, Mendikti Pastikan Tukin Dosen ASN Segera Cair
Media Asing Soroti Kekalahan...
Media Asing Soroti Kekalahan Telak Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Sebut Piala Dunia Bakal Sulit
Massa Geruduk Fakultas...
Massa Geruduk Fakultas Kehutanan, UGM Diminta Jujur soal Ijazah Jokowi
Momen Presiden Prabowo...
Momen Presiden Prabowo Diantar Pangeran Ghazi usai Lawatan di Yordania
Berita Terkini
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
45 menit yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
3 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
4 jam yang lalu
MG Siapkan Cyber X,...
MG Siapkan Cyber X, Mobil Listrik Offroad Penantang Chery J6
1 hari yang lalu
Mitsubishi Delica Mini...
Mitsubishi Delica Mini 2025 Siap Diluncurkan di Jepang, Ini Bocorannya
1 hari yang lalu
Takut Semakin Mahal,...
Takut Semakin Mahal, Dealer Harley Davidson di Prancis Diserbu Pembeli
1 hari yang lalu
Infografis
AS Luncurkan Serangan...
AS Luncurkan Serangan Militer Dahsyat terhadap Houthi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved