Tesla Cyberbeast Didatangkan ke Indonesia, Sahroni Langsung Beli

Minggu, 16 Februari 2025 - 07:40 WIB
loading...
Tesla Cyberbeast Didatangkan...
Tesla Cyberbeast Didatangkan ke Indonesia,. FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Glamour Auto Boutique, pionir importir dan distributor mobil-mobil CBU (completely built up) legal menghadirkan Tesla Cybertruck Cyberbeast Foundation Series untuk pertama kalinya di Indonesia. Unit yang ditampilkan bukan hanya satu, namun dua.

BACA JUGA - Tesla Cybertruck Sudah Dipesan 1,25 Juta Unit

Cyberbeast Foundation Series adalah varian tertinggi Tesla Cybertruck, dengan performa gesit seperti mobil sport meski berbadan besar. Dilengkapi interior lapang dan minimalis, mobil ini juga tangguh untuk off-road.

Dimensinya lebih besar dibandingkan pick-up konvensional, dimana panjangnya mencapai 5,7 meter dan lebar 2 meter.

Berkat ban besar namun tetap senyap, Cyberbeast memastikan kenyamanan berkendara di berbagai medan. Panel bodinya terbuat dari stainless steel tahan karat yang kokoh serta memiliki fitur body anti peluru, memberikan rasa aman sekaligus daya tahan ekstrem.

Yang menarik adalah, tidak seperti mobil Tesla pada umumnya yang menggunakan logogram menyerupai huruf “T”, Cyberbeast dilekatkan oleh Logo Cerberus, anjing berkepala tiga penjaga neraka dari mitologi Yunani. Logo ini bukan hanya simbol, tetapi representasi dari kekuatan tiga motor listrik yang mampu menghasilkan 845 HP.

Dengan tenaga sebesar itu, Cyberbeast dapat berakselerasi dari 0-60 km/jam dalam 2,6 detik, setara dengan performa supercar meskipun bobotnya mencapai 3,4 ton. Mobil ini juga memiliki jangkauan jelajah hingga 440 mil atau setara dengan 708 km dengan baterai, membuatnya cocok untuk perjalanan jauh.

Salah satu keunggulan Cyberbeast adalah teknologi steer by wire dan all-wheel steering, yang membuatnya mudah bermanuver bahkan di medan off-road sekalipun. Radius putarnya yang kecil juga memudahkan saat parkir di ruang sempit. Bagian bak penyimpanan belakang dapat menampung beban hingga 1,13 ton, sementara kapasitas tariknya mencapai 5 ton, menjadikannya pilihan sempurna untuk tugas berat.

Interior Cyberbeast menggabungkan desain sederhana dengan kesan mewah. Dashboard minimalis dilengkapi dengan teknologi terkini, termasuk sistem audio premium yang menghasilkan suara berkualitas tinggi. Untuk kenyamanan pengguna, kunci mobil berbentuk seperti credit card yang dapat di-tab dan klakson yang memiliki efek suara bisa diganti-ganti sesuai mood, mulai dari suara terompet klasik hingga efek humoris seperti tawa bahkan suara buang angin, menambah kesan playful.

Tesla Cyberbeast tidak hanya kendaraan utilitas, tetapi juga simbol gaya hidup modern dan berteknologi tinggi. Dengan segala fitur canggihnya, Cyberbeast membawa mobil pick-up ke level baru, menjadikannya pilihan bagi mereka yang menginginkan perpaduan performa, ketangguhan dan inovasi.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hadirkan Mobil Listrik,...
Hadirkan Mobil Listrik, Mazda Gandeng Produsen Otomotif China
200+ Mobil Listrik dan...
200+ Mobil Listrik dan Hybrid MG Ludes Terbakar di Filipina, Mitos Baterai EV Meledak Terbantahkan?
Jadi Sasaran Serangan,...
Jadi Sasaran Serangan, Pabrik Tesla Sediakan Tempat Bersembunyi Karyawan
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
Aksi Anti Tesla Meluas,...
Aksi Anti Tesla Meluas, Keamanan Pemilik dan Karyawan Semakin Terancam
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
Tantangan Produsen Mobil...
Tantangan Produsen Mobil Listrik China di Asia Tenggara: Realitas vs. Ambisi
Rekomendasi
Media Asing Soroti Kekalahan...
Media Asing Soroti Kekalahan Telak Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Sebut Piala Dunia Bakal Sulit
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, Karen Nijsen Bagikan Susu dan Beri Pelatihan Bahasa Inggris
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Penuh Aksi Dan Ketegangan, Ini Deretan Film Big Movies Platinum GTV Minggu Ini!
Polisi Polres Sikka...
Polisi Polres Sikka Dipecat Akibat Lakukan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur
Usung Konsep Maskapai...
Usung Konsep Maskapai Penerbangan, Klinik Gigi di Depok Ini Tawarkan Perawatan Ala First Class
AS Kembali Tangkap Mahasiswa...
AS Kembali Tangkap Mahasiswa Pro-Palestina, Namanya Mohsen Mahdawi
Berita Terkini
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
1 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
3 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
5 jam yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
23 jam yang lalu
MG Siapkan Cyber X,...
MG Siapkan Cyber X, Mobil Listrik Offroad Penantang Chery J6
1 hari yang lalu
Mitsubishi Delica Mini...
Mitsubishi Delica Mini 2025 Siap Diluncurkan di Jepang, Ini Bocorannya
1 hari yang lalu
Infografis
9 Negara Asia Lolos...
9 Negara Asia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Indonesia Wakil ASEAN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved