Tenaga Badak, Tesla Cybertruck Termahal Hanya Butuh 2.9 Detik dari 0-100 Km Per Jam

Selasa, 10 November 2020 - 11:27 WIB
loading...
A A A
Tenaga Badak, Tesla Cybertruck Termahal Hanya Butuh 2.9 Detik dari 0-100 Km Per Jam

Cybertruck Dual Motor ini memiliki jarak temptuh 482 kilometer sekali pengisian baterai, dengan kapasitas towing 4.535 kilogram, serta tarikan gas bak supercar. Sebab, dari 0 hingga 100 kilometer per jam ditempuh hanya dalam 4,5 detik saja.

Terakhir, adalah Cybertruck Tri Motor AWD, truk elektrik paling kuat dan paling kencang di dunia. Mobil tersebut memiliki kapasitas baterai 2x lebih besar, hingga bisa menempuh jarak 800 kilometer (lebih dari Jakarta-Surabaya) hanya dalam sekali pengisian baterai.

Kapasitas towingnya 6.350 kilogram, dan yang paling mengerikan adalah akselerasinya dari 0-100 km per jam hanya dicapai dalam 2,9 detik!

Itu berada di kelas mobil-mobil tercepat di dunia, setara dengan McLaren 12C, Porsche 911 Carrera S, hingga Lamborghini Urus. Bahkan lebih cepat dibanding Mercedes AMG E 63 S, Ford GT, dan Honda NSX. Truk ini jelas sangat berbahaya jika dikemudikan oleh mereka yang tidak biasa mengendalikan mobil-mobil cepat!

Dari data pemesanan awal, CEO Tesla Elon Musk menyebut bahwa 42% pemesan memilih versi Dual Motor, 41% memilih Tri Motor AWD, dan hanya 17% yang memilih versi termurah Cybertruck bermotor tunggal.
(dan)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1327 seconds (0.1#10.140)