Seru, Peluncuran Wuling Almaz Limited Edition Gunakan Teknologi Virtual Reality

Selasa, 24 November 2020 - 10:13 WIB
loading...
Seru, Peluncuran Wuling...
Peluncuran Wuling Almaz Limited Edition dikemas lewat video 360 dan harus ditonton menggunakan VR Glasses. Foto: Sindonews/danang arradian
A A A
JAKARTA - Wuling Motors (Wuling) resmi mengenalkan Wuling Almaz Limited Edition, Selasa (24/11). Uniknya, peluncuran mobil tersebut dihelat dalam konsep virtual, menggunakan teknologi virtual reality. BACA JUGA: Garena Free Fire Dinobatkan Sebagai Game Mobile Esports Terbaik Dunia, Setujukah Anda?

Sebenarnya virtual reality bukan teknologi baru. Sudah ada sejak bertahun-tahun lalu. Tapi, di masa pandemi Covid-19 dan PSBB seperti sekarang, teknologi tersebut menjadi relevan lagi.

Singkatnya, virtual reality merupakan sebuah teknologi yang membuat pengguna dapat berinteraksi dengan lingkungan yang ada dalam dunia maya yang disimulasikan oleh komputer.

Seru, Peluncuran Wuling Almaz Limited Edition Gunakan Teknologi Virtual Reality

Dalam konteks peluncuran Wuling Almaz Limited Edition, media bisa melihat acara peluncuran yang dipandu presenter Ales Tanjung di rumah masing-masing, tapi merasa sedang berada di tengah-tengah acara dan menonton langsung peluncurannya.

Menggunakan VR Glasses
Seru, Peluncuran Wuling Almaz Limited Edition Gunakan Teknologi Virtual Reality

Virtual Reality memang cocok digunakan sebagai salah satu cara alternatif untuk bertemu secara virtual.

Untuk bisa mengakses virtual reality, memang butuh perangkat tambahan. Yakni, VR Glasses. Selanjutnya, hanya perlu memakai smartphone biasa. Video virtual reality peluncuran Wuling Almaz Limited Edition sendiri bisa ditonton lewat YouTube. Karena memang YouTube sendiri sudah mendukung video 360 untuk mengakses konten VR.

Cara menggunakan VR Glasses sendiri cukup mudah. Bisa memakai smartphone berukuran 4,7 inci-6.53 inci. Ponsel tersebut hanya perlu diletakkan di selot bagian depan VR Glasses. Sebelumnya, buka video 360 yang ingin di tonton dan tekan logo VR di YouTube. Selanjutnya, konten video 360 sudah bisa langsung di tonton.

Nah, VR Glasses Wuling cukup menarik, karena sudah dilengkapi jack 3.5 mm dan bisa mendengarkan suara dari earphone bawaannya. Tersedia juga tombol-tombol untuk mengatur volume, pause/stop, serta mengatur fokus di lensa. Selanjutnya, pengguna bisa menggerakkan kepala ke kiri dan kekanan untuk mendapatkan pengalaman video 360.

BACA JUGA: Di Erafone Fair Online 2020, Erajaya Lelang Ponsel Mulai Rp100 Ribu!

Seru, Peluncuran Wuling Almaz Limited Edition Gunakan Teknologi Virtual Reality

”Ini adalah salah satu cara untuk memberikan pengalaman baru dalam sebuah event yang biasanya digelar secara offline,” ujar Media Relation Wuling Motors Indonesia Brian Gomgom. ”Tanpa kehadiran secara langsung, namun pengalaman yang didapat bisa mendekati dengan kehadiran di tempat. Jadi kami berharap teman-teman media bisa merasakan langsung suasana peluncuran offline, dalam format online lewat VR 360,” bebernya.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jelang Akhir Tahun Pabrikan...
Jelang Akhir Tahun Pabrikan Mobil Mulai Tebar Promo, Wuling Mulai Duluan
Mobil Listrik Wuling...
Mobil Listrik Wuling Bingo Resmi Meluncur, Dijual Mulai Rp120 Jutaan
Siap Mengaspal di Indonesia,...
Siap Mengaspal di Indonesia, Ini Bocoran Harga New Almaz RS Hybrid
Promo SUV September...
Promo SUV September 2023, Wuling Almaz RS Diskon sampai Rp70 Jutaan
Uji Respons Pasar, Wuling...
Uji Respons Pasar, Wuling Ajak Empat Komunitas Nilai Langsung Tampilan Baru Wuling Almaz
Tak Berani Pelit Teknologi...
Tak Berani Pelit Teknologi Lagi, Ini 5 Fitur yang Kini Banyak Disematkan Produsen Mobil di Indonesia
Wuling Almaz RS Resmi...
Wuling Almaz RS Resmi Mengaspal di Kota Makassar
Wuling Luncurkan Almaz...
Wuling Luncurkan Almaz Limited Edition Lewat Virtual Reality
Overheat Berbahaya,...
Overheat Berbahaya, Begini Cara Mencegah Mesin Terlalu Panas
Rekomendasi
KPK Panggil Eks Ketua...
KPK Panggil Eks Ketua DPRD Jatim Terkait Kasus Korupsi Dana Hibah Pemprov
Bestie Banget! Begini...
Bestie Banget! Begini Cara Metta Karuna Membangun Komunitas Positif di YouTube
Jokowi Tawarkan Bantuan...
Jokowi Tawarkan Bantuan Hukum ke Mantan Dosen Pembimbing di UGM Kasmudjo
Berita Terkini
Misteri di Balik Rapor...
Misteri di Balik Rapor Merah Honda di April 2025! Ternyata Puasa Distribusi Jelang Rilis Mobil Baru!
Batuk Asap, BYD Indonesia...
Batuk Asap, BYD Indonesia Pastikan Tidak Ada Api dan Lakukan Investigasi Menyeluruh
Sedan Listrik Seal Batuk...
Sedan Listrik Seal Batuk Asap saat Parkir di Garasi, Begini Penjelasan BYD Indonesia
Awas! Kaki-Kaki Mobilmu...
Awas! Kaki-Kaki Mobilmu Bisa Jadi Bom Waktu! 10 Tanda Maut Ban Wajib Diganti!
Alphard Ketar-Ketir?...
Alphard Ketar-Ketir? BYD Denza D9 PHEV Segera Mengaspal, Harga Lebih Bersahabat?
Menjawab Kebutuhan Pelanggan,...
Menjawab Kebutuhan Pelanggan, Ini 3 Produk Unggulan Daihatsu Tahun Ini
Infografis
Jika Diinvasi Barat,...
Jika Diinvasi Barat, Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved