GM Paksa Dealer GMC Jualan Mobil Listrik, Tak Ada Opsi Uang Cerai

Kamis, 10 Desember 2020 - 03:16 WIB
loading...
GM Paksa Dealer GMC...
Mulai tahun depan dealer-dealer GMC yang ada di bawah General Motors harus menjual mobil listrik baru mereka. Foto / IST
A A A
JAKARTA - General Motors (GM) memaksa seluruh jaringan dealer yang menjual mobil merek GMC untuk menjual mobil listrik. Mereka tidak diberikan opsi uang cerai seperti yang diberikan GM kepada dealer-dealer Cadillac yang tidak mau menjual mobil listrik. Dengan keputusan itu otomatis seluruh jaringan dealer GMC harus segera melakukan penambahan investasi untuk menambah fasilitas pendukung mobil listrik di dealer-dealer mereka. "Kami tidak akan melakukan strategi yang sama dengan Cadillac," ucap Duncan Aldred, Vice President of Global Buick and GMC. (Baca juga : Nekat, Komplotan Pencuri PlayStation 5 Tiru Aksi Film Fast and Furios )

Bagi GM dealer-dealer GMC memang sangat penting. Pasalnya tahun depan GM segera meluncurkan mobil legendaris mereka yang bertransformasi menjadi mobil listrik, GMC Hummer EV. Untuk mendukung layanan aftersales service keberadaan dealer tersebut sangat dibutuhkan. Hanya saja menurut situs Carbuzz, banyak dealer GMC yang merasa jengah dengan cara GM menjual GMC Hummer EV.

GM Paksa Dealer GMC Jualan Mobil Listrik, Tak Ada Opsi Uang Cerai


Penjualan GMC Hummer EV memang tidak melalui skema yang dikenal saat ini. Seluruh pembelian justru langsung masuk ke dapur GM tidak melalui dealer. Bahkan para dealer tidak mendapatkan akses informasi dan data konsumen yang melakukan pemesanan GMC Hummer EV. Padahal menurut para dealer data itu penting untuk kepentingan transaksi lainnya di masa depan.

Sementara GM punya pandangan sendiri bahwa konsumen GMC Hummer EV bukan konsumen tipikal GMC. Mereka datang dari kalangan luar GMC yang memang menginginkan mobil yang ekslusif. Menurut GM calon pemilik GMC Hummer EV membutuhkan pelayanan yang ekslusif langsung dari GM.

Sayangnya meski berbeda pandangan, para dealer GMC tetap tidak boleh berpisah dari GM. Otomatis mereka harus mengeluarkan biaya baru untuk penambahan sarana pendukung dan layanan purna jual baru buat mobil listrik. (Baca juga : Mobil Balap Klasik Bugatti Hidup Kembali dengan Tampilan Kekinian )

Diketahui sebelumnya sebanyak 150 dealer mobil Cadillac yang dijual di bawah grup GM akhirnya memutuskan berpisah. Mereka akhirnya memutuskan untuk mengambil uang kompensasi yang disiapkan oleh GM sebesar USD500.000 atau setara Rp6,9 miliar sebagai tanda perpisahan karena tidak ikut revolusi mobil listrik yang dikibarkan CEO GM Marry Bara.

GM memang memberikan deadline kepada seluruh dealer Cadillac agar menentukan sikap apakah ikut dengan revolusi elektrifikasi yang dikibarkan GM atau tidak. Mereka tidak main-main dengan rencana itu karena Chief Executive Officer (CEO) General Motors, Mary Barra mengatakan akan menyiapkan dana yang sangat besar untuk ambisi itu yakni sekitar USD27 milyar atau setara Rp378,2 triliun.

Mary Barra mengatakan nantinya mobil-mobil listrik buatan General Motors akan mengisi segmen mobil listrik dengan harga USD30.000 (Rp420,2 juta) hingga USD100.000 (Rp1,4 miliar). "Kami menginginkan semua orang bisa merasakan mobil listrik," ujar Mary Barra.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
Tantangan Produsen Mobil...
Tantangan Produsen Mobil Listrik China di Asia Tenggara: Realitas vs. Ambisi
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Jeremy Clarkson Yakin...
Jeremy Clarkson Yakin Bisa Kalahkan Elon Musk Soal Ulasan Buruk Tesla
Honda Siaga Penuh Sambut...
Honda Siaga Penuh Sambut Mudik Lebaran 2025: Layanan Dealer 24 Jam di 106 Titik
Mobil Jepang Dominan:...
Mobil Jepang Dominan: Ini Dia Daftar Mobil Paling Andal 2025 Versi J.D. Power!
Honda Luncurkan Modul...
Honda Luncurkan Modul Sel Bahan Bakar Generasi Terbaru
Rekomendasi
Piala Asia U-17 2025...
Piala Asia U-17 2025 Live di iNews: Thailand vs Uzbekistan dan Arab Saudi Kontra China
Arus Balik Lebaran di...
Arus Balik Lebaran di Lingkar Barat Nagreg Macet Mengular hingga 5 Kilometer
BCL Alami Gangguan Kecemasan...
BCL Alami Gangguan Kecemasan hingga Rutin Konsultasi
Kena Tarif Impor Trump...
Kena Tarif Impor Trump 32 Persen, Indonesia Butuh Gebrakan
Penampakan Pantai Batukaras...
Penampakan Pantai Batukaras Pangandaran Diserbu Wisatawan saat Libur Lebaran
20 Negara Penyumbang...
20 Negara Penyumbang Terbesar Defisit Perdagangan AS Tahun 2024, Indonesia Urutan Berapa?
Berita Terkini
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
3 jam yang lalu
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
5 jam yang lalu
CEO XPENG: Mobil Terbang...
CEO XPENG: Mobil Terbang Akan Lebih Banyak Dibeli Dibandingkan Kendaraan Listrik
6 jam yang lalu
Honda Bocorkan Interior...
Honda Bocorkan Interior Prototipe Prelude, Ini Isi Dalamannya
8 jam yang lalu
Audi Kenalkan Supercar...
Audi Kenalkan Supercar Bermesi Diesel, Segini Tenaganya
11 jam yang lalu
AS Umumkan Tarif Baru...
AS Umumkan Tarif Baru Mobil Buatan Luar Negeri Termasuk Indonesia
14 jam yang lalu
Infografis
Donald Trump Marah Besar...
Donald Trump Marah Besar kepada Vladimir Putin, Ada Apa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved