Kerja Sama Apple dan Hyundai Membuat Mobil Makin Membingungkan

Senin, 08 Februari 2021 - 23:00 WIB
loading...
Kerja Sama Apple dan...
Hyundai mengaku tidak mengadakan kerja sama dengan Apple dalam membuat mobil otonom listrik. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Kerja sama Apple dan Hyundai dalam membuat mobil otonom bikin bingung. Hyundai terkesan menutup-nutupi tidak adanya kerja sama antara Hyundai dan Apple.

Situs Autoexpress menyebutkan negosiasi di antara keduanya tidak pernah terjadi. Hal itu didasarkan pada pernyataan resmi Hyundai kepada investor yang menyebutkan bahwa Hyundai telah menerima banyak penawaran kerja sama dalam membuat mobil otonom listrik. Namun mereka sama sekali tidak pernah berbicara dengan Apple untuk membuat mobil.

"Kami menerima banyak permintaan mengenai kerja sama bareng dalam membuat mobil otonom listrik. Hanya saja semuanya masih negosiasi awal dan belum ada yang kami putuskan. Kami tidak sedang berdiskusi dengan Apple dalam mengembangkan mobil otonom," demikian keterangan Hyundai yang dikutip Autoexpress.

Hanya saja pernyataan itu jadi bumeran buat Hyundai. Harga saham mereka langsung anjlok enam persen. Kontras dengan meningkatnya saham mereka ketika disebutkan Hyundai akan bekerja sama dengan Apple. Pernyataan awal Hyundai itu uniknya kemudian direvisi. Namun kali ini tidak menyebutkan Apple sama sekali.

"Kami menerima banyak permintaan potensial dari berbaga perusahaan mengenai pembuatan mobil otonom listrik. Hingga saat ini tidak ada keputusan karena diskusi masih ada di tahap awal," jelas Hyundai yang dikutip Autoexpress.

Apple saat ini memang belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai kerja sama itu dan rencana produksi mobil otonom. Keterlibatan perusahaan otomotif memang diperlukan Apple mengingat mereka sama sekali belum pernah terlibat dalam kegiatan manufaktur mobil mulai dari pembuatan sasis, produksi mobil, uji trabrak hingga lain-lainnya.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2618 seconds (0.1#10.140)