Bikin Jantungan, Ini Alasan Mengapa Mobil Eropa Jarang Dipakai Harian

Sabtu, 01 Mei 2021 - 21:05 WIB
loading...
A A A
Tidak Bisa Parkir Sembarangan
Devin mengaku sangat hati-hati soal parkir. Apalagi di pinggir jalan. Biasanya ia memilih lokasi dengan secure parking. “Supaya hati tenang. Jika parkir pinggir jalan, saya suka kepikiran. Spion aman nggak ya?,” ungkapnya.

Mobil Harus Selalu Prima
Kunci memelihara mobil Eropa seperti BMW menurut Devin adalah menjaga agar mobil selalu dalam kondisi prima. Mengapa? ”Karena jika ban kempes sedikit, turbo mati. Sensor ABS nyala, turbo mati. Ada yang tidak beres sedikit, mobil tiba-tiba jadi loyo,” ungkapnya.

Menurut Devin, untuk menjaga mobil tetap prima, otomatis pemilik BMW harus rajin mengunjungi bengkel. ”Silahkan setor duit untuk ‘jajan’, pastikan mobil tidak ada masalah. Karena satu masalah jika dibiarkan bisa merembet ke masalah lainnya,” ungkapnya.

Harus Punya Mobil Cadangan
Devin memberikan tips bagi mereka yang ingin meminang mobil Eropa, paling tidak memiliki sebuah mobil cadangan. ”Ini syarat wajib. Karena sering sekali mobil harus menginap di bengkel. Mobilitas dan pekerjaan kita jadi terhambat jika tidak memiliki mobil cadangan,” bebernya.



BBM RON 98
Tentu saja, untuk mendapatkan pengalaman performa berkendara terbaik dan efisiensi bahan bakar mobil Eropa, Devin menyebut bahwa pengguna harus memakai BBM dengan RON tinggi. ”Misalnya Shell V-Power Nitro+. Begitu dibejek sedikit, mobil akan ‘terbang’,” candanya.

Menurut Devin, memang pemilik BMW serba salah. ”Jika tidak dipakai dan hanya jadi pajangan di rumah, sayang sekali. Kita tidak bisa merasakan kenikmatan berkendara BMW yang bikin ketagihan. Apalagi bayar pajaknya mahal. Tapi kalau sering dipakai, otomatis biaya yang kita keluarkan juga tinggi. Jadi, pastikan siap mental dan siap kocek,” ujar Devin.
(dan)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4488 seconds (0.1#10.140)