Bisa Membahayakan, Jangan Gunakan Aksesoris ini di Mobil Anda

Rabu, 09 Juni 2021 - 11:00 WIB
loading...
Bisa Membahayakan, Jangan...
Saat ini dunia modifikasi mobil menyediakan berbagai aksesoris guna mempercantik penampilan. Namun tidak semua aksesoris bisa digunakan karena membahayakan. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Penggunaan aksesoris mobil perlu diperhatikan. Tak sembarangan aksesoris bisa dipasang, sebab ada beberapa jenis aksesoris yang penggunaanya justru membahayakan pengemudi dan orang lain.

Bahkan ada juga yang penggunaannya dilarang. Apa saja aksesoris mobil yang sebaiknya tidak Anda pasang di mobil? Berikut ulasannya dilansir dari laman Auto2000, Rabu (9/6/2021)

Dasbor bulu
Bisa Membahayakan, Jangan Gunakan Aksesoris ini di Mobil Anda


Pemilik dan pengguna mobil memang macam-macam seleranya. Tak sedikit yang mengekspresikan kesukaannya pada kabin mobil. Mungkin bagi kalangan wanita ada yang memasang aksesoris cover dasbor dengan bulu-bulu.

Sebenarnya tidak ada yang melarang. Namun jika kehadiran aksesoris tersebut dapat merefleksikan warnanya yang sangat cerah ke kaca depan, tentu jadi membahayakan saat mengemudi.

Lampu strobo dan rotator
Bisa Membahayakan, Jangan Gunakan Aksesoris ini di Mobil Anda


Penggunaan akseosris satu ini sudah resmi dilarang untuk mobil pribadi. Walau aksesoris lampu strobo dan rotator sampai saat ini dijual bebas tapi bukan berarti pengguna bisa serta merta memasangnya di mobil.

Hindari penggunaan aksesoris ini jika tidak mau berurusan dengan aparat berwajib di jalanan. Apalagi pemasangannya yang sembarangan bisa menyebabkan kerusakan pada sistem kelistrikan mobil.

Hiasan gantung spion tengah
Bisa Membahayakan, Jangan Gunakan Aksesoris ini di Mobil Anda


Memberikan hiasan gantung di spion tengah tentu akan menambah semarak kabin mobil, apalagi jika hiasannya juga benda favorit. Namun ingat, jika ukuran hiasan gantungnya terlalu besar justru membahayakan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2403 seconds (0.1#10.140)