Xpander Jadi yang Terlaris di Tengah Kepungan Low MPV Harga Kompetitif

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 11:57 WIB
loading...
A A A


Namun selain dorongan PPnBM, Mitsubishi Xpander juga memiliki nilai lebih yang memang sulit ditolak oleh konsumen. Beberapa pertimbangan itu melampaui faktor potongan harga yang kenyataannya juga dirasakan oleh kompetitor Mitsubishi Xpander seperti Toyota Avanza dan Suzuki Ertiga.

Bisa jadi ada beberapa alasan yang membuat konsumen lebih melirik Mitsubishi Xpander ketimbang potongan harga yang diterima kompetitornya.Misalnya tampilan yang sporty masih menjadi idaman. Selain itu spesifikasinya unik yang ada di sebuah mobil keluarga 7-penumpang seperti fitur hill-start assist sehingga menjangkau pengemudi pemula.

Belum lagi promo-promo yang masih berjalan, gratisan, hingga paket-paket yang membuat pembeli bisa melihat secara keseluruhan dari biaya perawatannya.

Misalnya gratis kaca film V-Kool ataupun Konica Minolta, dan gratis paket perawatan-servis sampai 50.000 km atau 4 tahun yang sudah termasuk biaya jasa, suku cadang, pelumas, hingga engine flush.

"Kami yakin dengan adanya kelebihan ini, penjualan Mitsubishi Xpander akan tetap baik meski insentif PPnBM 0 persen berakhir Agustus ini," jelas Irwan Kuncoro, Sales and Marketing Director PT MMKSI.
(wsb)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2427 seconds (0.1#10.140)