Bedah Modifikasi ala Sultan Jeep Wrangler dari Bekasi Telan Biaya Rp1,3 M

Kamis, 30 Desember 2021 - 06:00 WIB
loading...
A A A
Tak lupa perati recovery, yakni winch Warn Evo 12S Plasma buatan USA, turut dipasang. Untuk hook-nya menggunakan produk Monster Hooks Candy Red Candy Swivel Hook yang juga made in USA. Selebihnya, ada tambahan rigid bracket upper windshield mount kit 50" E/SR Series Bars USA, Rigid Rigid Industries D Series PRO-SPOT pattern, dudukan plat nomor AEV, serta footstep AMP Research Xtreme USA.



Bedah Modifikasi ala Sultan Jeep Wrangler dari Bekasi Telan Biaya Rp1,3 M


Di bagian kabin, guna meningkatkan kenyamanannya Raden Patra Dimas memilih mengganti jok pakai produk dari Wollsdorf Leader. Jok kulit dari Austria ini umumnya diperuntukan untuk super car. Warna yang dipilih yaitu Red Nappa.

Selanjutnya pada beberapa bagian bahan jok kulit tersebut dipasangkan aksesoris Crown dari Anjuny yang katadia sangat langka. Sedangkan untuk panel-panel di interior,dia lebih menyukai menghiasinya dengan aksen krom. “Kombinasi ini membuat interior terkesan mewah dan elegan. Tampak sangat ekslusif walaupun di dalam sebuah mobil jip.” “Saya ingin mengubah citra mobil jip yang garang, jadi terkesan elegan dan eksklusif,” sambungnya.

Ubahan di sektor kaki-kaki juga tak tanggung-tanggng, shockbreaker semua menggunakan King Off-Road Racing Shock kasta tertinggi, baik dari bagian depan maupun belakang. Tak lupa dipadukan juga dengan King Shocks Bump Stops agar bantingan lebih stabil pada keduanya. Kemudian pelek diganti pakai produk Fuel Zephyr Beadlock original berdiameter 17 inci dan lebar 9 inci.

Dapur pacu tak ketinggalan kena sentuhan modifikasi, dan ubahan yang dilakukandia cukup banyak. Antara lain pasang alumunium power steering reservoir tank Mishimoto, ignition coil MSD Red USA, busi Brisk original USA, radiator alumunium Mishimoto, slang radiator full set dari Mishimoto, throttle body BBK 78 mm USA, hingga cold air intake filter system ram air Mopar Racing USA.

Tak ketinggalan untuk perkuat kelistrikan, dipasang aki Optima Yellow USA. Terakhir untuk memaksimal performa mesin, dilakukan remap ECU.
(wsb)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4549 seconds (0.1#10.140)