Penjualan Mobil Transformers Bikin Chevrolet Gigit Jari

Rabu, 29 Desember 2021 - 09:00 WIB
loading...
Penjualan Mobil Transformers...
Penjualan Chevrolet Camaro kalah jauh dari mobil otot Amerika lainnya seperti Ford Mustang dan Dodge Challenger-Charger. Foto/IST
A A A
AMERIKA SERIKAT - Penjualan Chevrolet Camaro , yang jadi bintang di film Transformers bikin Chevrolet gigit jari. Pasalnya mobil itu semakin ditinggalkan masyarakat Amerika.

Padahal dari segi popularitas, Chevrolet Camaro merupakan mobil yang sangat dikenal oleh masyarakat dunia. Mobil itu tidak hanya dikenal sebagai salah satu muscle car Amerika yang populer tapi juga kerap jadi pembicaraan karena sering tampil di film Transformers.

Hanya saja penjualan mobil itu sangat bertolak belakang dengan popularitasnya. Disebutkan Carbuzz dibanding muscle car Amerika Serikat lain yang masih dijual, Chevrolet Camaro merupakan mobil otot yang penjualannya paling buruk. Diketahui saat ini muscle car yang masih ditawarkan di negeri Paman Sam itu di antaranya Dodge Charger-Challenger dan Ford Mustang.



Penjualan Mobil Transformers Bikin Chevrolet Gigit Jari


Saat ini penjualan muscle car memang melemah di negeri yang dipimpin oleh Joe Biden itu. Penjualan di kuarter ketiga tahun ini menurun 23 persen untuk segmen muscle car.

Hanya saja penjualan Chevrolet Camaro melampaui total penurunan yang ada. Chevrolet menyebutkan penjualan mobil legendaris itu turun hingga 32,13 persen denga total pembelian mobil sebanyak 15.084 unit. Capaian itu kontras dengann tahun lalu dimana terdapat pembelian sebanyak 22.226 unit.

Jika dibandingkan dengan dua kompetitornya, Ford Mustang dan Dodge Charger capaian Chevrolet Camaro memang sangat kontras. Di kuarter ketiga tahun ini Ford Mustang terjual sebanyak 41.065 unit. Hanya terkoreksi sedikit dari penjualan kuarter ketiga 2020 dengan total 47.637 unit.



Sama dengan Dodge Charger dan Challenger yang terjual sebanyak 44.142 unit di kuarter ketiga 2021. Capaian itu turun dari penjualan tahun lalu di periode yang sama mencapai 61.498 unit.

Saat ini bisa dibilang Dodge memang menguasai pasar mobil otot Amerika. Penjualan yang sangat tinggi justru kontras dengan keinginan Dodge yang ingin mengubah kedua mobil andalan mereka itu jadi mobil listrik.

Sementara Chevrolet sepertinya memang akan segera menyuntik mati Chevrolet Camaro. Pasalnya penjualan mobil tersebut semakin menurun. Apalagi saat ini Chevrolet sudah sangat senang dengan adanya Chevrolet Corvette yang penjualannya terus laris.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Panggung Otomotif Februari...
Panggung Otomotif Februari 2025: Toyota Kuasai 35 Persen Pasar, Persaingan 3 Besar Memanas!
Menperin Minta Produsen...
Menperin Minta Produsen Mobil Turunkan Harga untuk Dongkrak Penjualan
Penjualan Mobil di Indonesia...
Penjualan Mobil di Indonesia Diprediksi Belum Bisa Tembus 1 Juta Unit Tahun Ini
Ladies Merapat! Ini...
Ladies Merapat! Ini Mobil Impian di IIMS 2025, Kece dan Stylish!
IIMS 2025 Diikuti 190...
IIMS 2025 Diikuti 190 Brand, Targetkan 562 Ribu Pengunjung dan Transaksi Rp 6,7 Triliun!
Penjualan Mobil Anjlok...
Penjualan Mobil Anjlok 18,6% di Januari 2025, Apa yang Terjadi?
IIMS 2025: Gelaran Otomotif...
IIMS 2025: Gelaran Otomotif Pembuka Tahun yang Diharapkan Dongkrak Penjualan
Opsen Pajak: Ancaman...
Opsen Pajak: Ancaman Bagi Industri Otomotif di Tahun 2025?
Waduh! Gaikindo Pesimistis,...
Waduh! Gaikindo Pesimistis, Target Penjualan Mobil 2025 Cuma Segini?
Rekomendasi
20 Artis Terkenal Hollywood...
20 Artis Terkenal Hollywood Bersumpah Tidak Menggunakan Media Sosial, Brad Pitt: Gak Ada Gunanya
MNC University dan Kanwil...
MNC University dan Kanwil DJP Jakarta Barat Perkuat Sinergi dalam Edukasi Pajak dan Pengembangan Tax Center
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba...
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba Bareskrim Brigjen Mukti Juharsa Diganti Brigjen Eko Hadi Santoso
Kebohongan Kim Soo Hyun...
Kebohongan Kim Soo Hyun Terus Terbongkar, Janji Nikahi Kim Sae Ron usai Wamil
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
5 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
14 jam yang lalu
Infografis
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Orang di AS, 10 Warga Tewas dan 30 Terluka
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved