Baterai Rusak Kemasukan Air, Perbaikan Tesla Capai Harga 1 Toyota Veloz Baru

Minggu, 06 Februari 2022 - 06:01 WIB
loading...
Baterai Rusak Kemasukan...
Tesla Model S milik Larry Campbell mengalami kerusakan karena baterai kemasukan air karena dikendarai saat hujan deras dan menembus genangan. Foto/IST
A A A
HONG KONG - Larry Campbell, seorang pemilik Tesla Model S di Hong Kong mengeluarkan biaya perbaikan baterai seharga Toyota Veloz baru.Diduga baterai tersebut rusak karena kemasukan air saat mobil listrik buatan Amerika Serikat itu dikendarai hujan-hujanan dan menembus genangan air.

Dilaporkan Wapcar, akibat kondisi itu Tesla Model S langsung mogok. Istri Larry Campell yang saat itu mengendarai mobil langsung menelpon pihak bengkel resmi untuk minta dibawa dan diperbaiki. Namun kejutan justru terjadi di tempat itu.

Bengkel itu justru meminta bayaran yang cukup mahal untuk perbaikan yakni mencapai 171.000 Dollar Hongkong atau setara Rp315,5 juta. Harga itu sama saja seperti mobil baru MPV tipe tertinggi Toyota Veloz TSS dan Mitsubishi New Xpander Ultimate.



Baterai Rusak Kemasukan Air, Perbaikan Tesla Capai Harga 1 Toyota Veloz Baru


Seharusnya Larry Campbell mendapatkan garansi selama 8 tahun untuk perbaikan mobil dan penggantian baterai. Masalahnya adalah ketika diperiksa ternyata battery pack yang ada di mobil Tesla Model S itu ditemukan air. Diyakini pihak bengkel air itu yang merusak baterai. Hal itu terjadi karena Larry Campbell dianggap menerobos genangan air yang cukup dalam.

Larry Campbell yang membeli mobil itu dalam kondisi baru padsa September 2016 mengaku kecewa dengan langkah yang dipilih bengkel resmi Tesla. Pasalnya dia tidak menduga perbaikan mobil justru tidak gratis. Dia makin marah karena tidak diinformasikan kalau garansi 8 tahun yang ada di mobilnya hangus karena adanya air di battery pack.

Dia juga mengatakan tuduhan istrinya menembus genangan yang dalam saat mengendarai mobil listrik tidak benar. Hal itu merupakan dugaan tidak berdasar dari Tesla.



"Tidak ada banjir di area saat kejadian terjadi. Sama sekali tidak ada yang kebanjiran saat itu," ujar Larry Campbell.

Dia bahkan mengatakan pihak Tesla sama sekali tidak memberikan laporan investigasi yang dilakukan mekanik Tesla. Mereka juga bahkan tidak menjelaskan kenapa battery pack yang seharusnya terproteksi dengan baik justru bisa kemasukan air.

Larry Campbell berencana membawa kasus itu ke pengadilan. Dia kecewa karena sama sekali tidak mendapatkan informasi kalau baterai mobil listrik miliknya justru rentan kemasukan air.Belum lagi Tesla terkesan meremehkan konsumen.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
Tantangan Produsen Mobil...
Tantangan Produsen Mobil Listrik China di Asia Tenggara: Realitas vs. Ambisi
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Elon Musk Izinkan Tesla...
Elon Musk Izinkan Tesla Dijual di Arab Saudi
Jeremy Clarkson Yakin...
Jeremy Clarkson Yakin Bisa Kalahkan Elon Musk Soal Ulasan Buruk Tesla
Tesla Perketat Keamanan...
Tesla Perketat Keamanan setelah Meningkatnya Vandalisme
Penjualan Tesla Anjlok...
Penjualan Tesla Anjlok 49% di Eropa Saat Pasar Mobil Listrik Tumbuh, Apa Penyebabnya?
Rekomendasi
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan...
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp800 Juta untuk Korban Gempa Myanmar
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
Hari di Mana Khabib...
Hari di Mana Khabib Nurmagomedov Nyaris Kalah Lawan Justin Gaethje
Hasil Final Liga Voli...
Hasil Final Liga Voli Putri Korsel: Red Sparks Takluk dari Pink Spiders, Megawati Cs Kena Comeback
Jatimulya Diterjang...
Jatimulya Diterjang Banjir Satu Meter, Banyak Pengendara Motor yang Mogok
Weak Hero Class 2 Tayang...
Weak Hero Class 2 Tayang Perdana 25 April, Park JI Hoon Kembali sebagai Yeon Si Eun
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
10 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
14 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
14 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
Mutabar-1, Senjata Baru...
Mutabar-1, Senjata Baru Milik Hamas yang Mematikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved