4 Cara Merawat Helm Agar Lebih Awet

Selasa, 31 Mei 2022 - 20:05 WIB
loading...
4 Cara Merawat Helm...
Helm kini juga tidak hanya menjadi perlengkapan keselamatan para bikers saat berkendara, namun juga bisa meningkatkan penampilan atau gaya saat di jalanan. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Cara merawat helm agar lebih awet penting diketahui. Sebab, helm merupakan perangkat keselamatan yang wajib digunakan saat berkendara. Terutama kendaraan roda dua.

Bahkan, helm tidak hanya jadi perlengkapan keselamatan para bikers saat berkendara. Namun juga bisa meningkatkan penampilan atau gaya saat di jalanan. Juga, menambah rasa percaya diri.

Nah, berikut tips untuk merawat helm agar awet, terawat, dan membuat penggunanya tampil percaya diri:

1. Jangan taruh helm sembarangan
Saat sedang diparkir, gunakan sarung helm agar terhindar dari panas atau matahari langsung. Hindari menaruh helm di spion, hal tersebut agar mengurangi potensi helm lecet karena terjatuh. Anda bisa menyimpannya di tas helm, atau menaruh helm dengan mengaitkannya di atas jok motor. Juga, masukkan di bagasi motor agar helm selalu aman baik dari hujan ataupun orang yang hendak mencuri.

Agar lebih terjaga, tutup dengan kain atau dibungkus. Hal ini supaya tidak ada debu yang menempel atau bahkan dimasuki laba-laba hingga membuat sarang di sana.

2. Hindari menggunakan helm saat rambut basah
Sering diantara kita bepergian menggunakan helm setelah mandi dan berkeramas, terlebih saat pagi hari hendak bekerja atau saat sedang terburu - buru.

Anda harus mulai menghentikan kebiasaan tersebut. Rambut yang basah akan membuat bagian dalam helm lebih cepat berbau dan apek.

Terlebih jika menggunakan pomade atau minyak rambut, maka bagian dalam helm menjadi sangat lengket dan jika dibiarkan dalam waktu lama, bau helm menjadi tidak sedap.

Solusinya, gunakan shower cap tipis saat sedang memakai pomade atau baru keramas. Shower cap akan mencegah rambut yang masih basah atau menggunakan pomade bersentuhan langsung dengan helm.

3. Cuci helm 1 bulan sekali
Helm yang dipakai setiap hari rentan memunculkan bau tak sedap. Oleh karena itu, rutin mencuci helm 1 bulan sekali. Namun, intensitas mencuci helm bukanlah pedoman wajib. Tentu bisa disesuaikan dengan rutinitas pemakaian dan kondisi helm Anda. Jika Anda merasa bahwa dalam 2 minggu helm sudah sangat bau dan perlu dicuci, maka segeralah mencucinya.

4. Perhatikan cara mencuci helm yang benar
Mencuci helm tentu tidak bisa sembarangan karena helm terdiri dari beberapa bagian dengan material yang berbeda-beda. Maka butuh perlakuan khusus pada tiap bagiannya.

Apabila anda tidak ingin ribet saat mencuci helm, laundry helm pun sekarang sudah banyak tersedia. Namun, jika ingin mencucinya sendiri, maka bisa memperhatikan langkah-langkah mencuci helm yang benar seperti di bawah ini.

Pertama, copot semua bagian pada helm, seperti kaca, spons bagian dalam, lakukan dengan perlahan dan hati-hati. Pisahkan part dan simpan dengan benar agar tidak tercecer dan mudah untuk dicari kembali.

Untuk bagian dengan sponge atau bagian yang lembut bisa direndam menggunakan sabun. Rendam minimal 1 jam, sikat halus dan perlahan jika terdapat bagian yang kotor, lalu bilas.



Untuk bagian yang keras bisa dibersihkan dengan air sabun serta lap dengan kain mikrofiber. Untuk sela-sela yang tidak terjangkau bisa memakai cotton bud. Setelah semua bagian helm dirasa sudah dibersihkan, jemur helm di matahari langsung atau keringkan dengan pengering.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Masuk Musim Hujan, Begini...
Masuk Musim Hujan, Begini Cara Merawat Helm dengan Benar
Tips Aman dan Nyaman...
Tips Aman dan Nyaman Berkendara Motor Saat Musim Hujan
Perlengkapan Ridding...
Perlengkapan Ridding Biker Terkoneksi dengan HP Jadi Tren Baru
Viral Polisi Tegur Pemotor...
Viral Polisi Tegur Pemotor Tak Pakai Helm Malah Dikira Minta Uang
Perbedaan Helm Motocross...
Perbedaan Helm Motocross Ringan JPX Fox 3 dan Helm Couple Keluarga Biker JPR ZR Series Lansiran JPX Helmet
Punya Banyak Warna,...
Punya Banyak Warna, Helm CFM dan YRH Series Diperkenalkan
Canggih, Helm Ini Deteksi...
Canggih, Helm Ini Deteksi Guncangan untuk Jaga Keamanan Otak Pengemudi
Selain untuk Gaya, Perlengkapan...
Selain untuk Gaya, Perlengkapan Riding Menjadi Kebutuhan Bikers
Viral Bocah Gunakan...
Viral Bocah Gunakan Helm Mirip Kamera, Warganet: CCTV Berjalan
Rekomendasi
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
Prabowo: Pendidikan...
Prabowo: Pendidikan yang Bagus Perlu Uang, Bukan dengan Omon-omon
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
5 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
13 jam yang lalu
Infografis
4 Cara Mengatasi Kecemasan,...
4 Cara Mengatasi Kecemasan, Salah Satunya Batasi Asupan Kafein
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved