Tips Beli Mobil Bekas Paling Aman dan Tak Bikin Menyesal

Jum'at, 08 Juli 2022 - 22:52 WIB
loading...
A A A
3. Melihat Sejarah Pemakaian Kendaraan

Tidak dapat dipungkiri, setiap mobil bekas memiliki sejarah pemakaian yang berbeda-beda. Ada yang dirawat dan diservis secara berkala sehingga kondisi mesin masih oke, tapi ada juga yang tidak diurus.

Sejarah pemakaian ini bisa dilihat sekilas dari kondisi interior dan eksteriornya. Sementara untuk kondisi yang lebih mendalam bisa diperiksa oleh mekanik atau rekan yang mengerti tentang mobil.

Jangan lupa perhatikan total jarak tempuh kendaraan. Semakin tinggi total kilometer maka kondisi mobil semakin lelah. Untuk meyakinkan mobil benar-benar oke bisa juga lakukan test drive.

4. Periksa Surat Kendaraan

Ada banyak hal yang perlu diperhatikan ketika hendak membeli mobil bekas. Salah satunya adalah soal surat-surat kendaraan. Pastikan STNK dan BPKB sesuai dengan plat mobil dan cek juga nama pemilik mobil.

Melalui BPKB kita akan tahu apakah kendaraan sudah sering diperjualbelikan atau baru di tangan pertama. Mengetahui surat ini juga bertujuan agar kita tidak membeli mobil curian.

5. Mencocokan Nomor Rangka dan Mesin

Tips membeli mobil bekas selanjutnya adalah mengecek nomor mesin dan rangka pada mobil. Pastikan nomor yang tertera pada rangka dan mesin harus sama dengan yang tertulis pada surat kendaraan.

Bagian ini seringkali terlewatkan tetapi bisa berakibat sangat fatal. Apabila nomor tidak cocok pada surat sebaiknya jangan dibeli. Karena mungkin saja kendaraan tersebut hasil curian.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2160 seconds (0.1#10.140)