Luncurkan Helio G35 & G25, MediaTek Mungkinkan Ponsel Gaming Terjangkau

Rabu, 01 Juli 2020 - 06:39 WIB
loading...
A A A
Konektivitas Cepat dan Andal
MediaTek juga mengedepankan modem 4G LTE WorldMode terintegrasi, termasuk dukungan SIM 4G ganda, memungkinkan VoLTE/ViLTE di kedua koneksi. Ditingkatkan dengan desain sangat efisien daya yang memperpanjang umur batere, G25 dan G35 menawarkan teknologi antena cerdas MediaTek TAS 2.0, yang secara aktif mendeteksi kualitas sinyal untuk menyediakan koneksi terbaik, dengan konsumsi daya rendah.

Yenchi Lee menambahkan, WiFi 5 dan Bluetooth 5 terintegrasi mendukung kehadiran simultan, bertujuan untuk secara signifikan memompa throughput dan kehandalan koneksi ketika menggunakan WiFi dan peripheral nirkabel, seperti headphone dan gamepad.

Keluarga MediaTek Helio G solusi gaming terdiri dari seri G90 (chipset G90 dan G90T) yang menargetkan pengguna premium. Bersama chipset G85, G80, dan G70 untuk smartphone kelas menengah, anggota terbaru, MediaTek Helio G25 dan G35, berfokus pada kategori smartphone mainstream dan memperluas jangkauan MediaTek di berbagai segmen pasar.

"G25 dan G35 akan memberdayai berbagai penawaran dari pembuat smartphone utama, yang akan muncul di pasar dalam bulan-bulan mendatang," pungkasnya.
(iqb)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2125 seconds (0.1#10.140)