Ini Harga CBR 250 RR, dari yang Baru Sampai Bekas

Sabtu, 03 September 2022 - 14:56 WIB
loading...
Ini Harga CBR 250 RR,...
Honda CBR 250 RR masih menjadi salah satu motor sport yang digandrungi oleh para pecinta otomotif roda dua. Foto DOK Honda
A A A
JAKARTA - Honda CBR 250 RR masih menjadi salah satu motor sport yang digandrungi oleh para pecinta otomotif roda dua. Selain sporty , motor ini juga punya desain yang elegan dan estetik.

Meskipun harga dari CBR 250 RR ini memang tidak murah namun setidaknya motor ini lebih terjangkau dibanding dua pesaing terdekatnya, yaitu Kawasaki dan Yamaha.

Baca juga : Tiga Motor Sport 250 CC China Siap Tantang Kawasaki Ninja dan Honda CBR

Dilansir dari astra-honda.com, CBR 250 RR mengusung mesin 4-Stroke, 8-Valve, Parallel Twin Cylinder berkapasitas 249.7 cc. Teknologi PGM-FI yang telah lama menjadi andalan Honda juga tak luput terpasang pada kuda besi satu ini.

CBR 150 RR punya tiga tipe, mungkin secara desain ketiganya terlihat sama namun beda hal bila bicara soal performa. Tiga tipe ini adalah STD, SP dan SP QS.

Untuk tipe SP, motor ini dibekali mesin dengan tenaga yang lebih besar. Sementara SP QS berarti selain memiliki tambahan tenaga juga terdapat fitur quick shifter.

Tambahan quick shifter ini dapat memudahkan perpindahan gigi tanpa perlu menarik tuas kopling. Dengan desain yang modern ditambah teknologi dan mesin mumpuni membuat para konsumen perlu merogoh kocek cukup dalam untuk mendapatkannya.

Untuk harga barunya sendiri, CBR 150 RR dipatok dengan harga terendah Rp61,7 juta sampai yang tertinggi Rp77,7 juta. Berikut ini daftarnya :

- CBR 250 RR STD Black Freedom Rp61.7 juta
- CBR 250 RR STD Mat Gunpowder Black Metallic Rp66.2 juta
- CBR 250 RR STD Bravery Red Black Rp66.2 juta
- CBR 250 RR SP Mat Gunpowder Black Metallic Rp72.8 juta
- CBR 250 RR SP Bravery Red Black Rp72.8 juta
- CBR 250 RR SP Honda Racing Red Rp73.5 juta
- CBR 250 RR SP QS Bravery Red Black Rp766,7 juta
- CBR 250 RR SP QS Honda Racing Red Rp76,8 juta
- CBR 250 RR SP QS Garuda X Samurai Rp77,7 juta

Baca juga : Rekomendasi Motor 250 CC di Indonesia, Cermati yang Paling Murah

Namun bila harga tersebut masih terlalu mahal, terdapat CBR 250 RR bekas yang lebih terjangkau. Berikut daftar harga bekasnya yang terdapat dalam situs olx.co.id :

- CBR 250 RR STD Rp49 juta - Rp55 juta
- CBR 250 RR SP Rp55 juta - Rp65 juta
- CBR 250 RR SP QS Rp65 juta - Rp74 juta

Itulah harga Honda CBR 250 RR dari yang baru hingga yang bekas. Bila membeli motor bekas pastikan untuk mengecek kelengkapannya terlebih dahulu dan jangan sampai tertipu.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3300 seconds (0.1#10.140)