30.000 Tesla Model X Direcall karena Posisi Airbag Berbahaya Buat Anak-anak

Minggu, 20 November 2022 - 07:00 WIB
loading...
30.000 Tesla Model X...
Tesla akan melakukan pembaruan firmware buat Tesla Model X mulai November ini. Foto/Netcarshow
A A A
JAKARTA - Anda yang punya Tesla Model X harus waspada. Pasalnya 30.000 unit Tesla Model X direcall karena posisi airbag berbahaya buat anak-anak.

Penarikan kembali dilakukan pada Tesla Model X produksi 2021 hingga 2023. Airbag yang seharusnya bekerja dengan baik ternyata tidak dikalibrasi dengan benar.

Hal itu membuat airbag tidak berfungsi dengan baik pada anak-anak yang tidak mengenakan sabuk pengaman di kursi penumpang depan. Kesalahan yang terjadi itu dikhawatirkan akan membahayakan anak-anak saat mobil digunakan.



30.000 Tesla Model X Direcall karena Posisi Airbag Berbahaya Buat Anak-anak


Kondisi itu menurut Carscoops terungkap saat Tesla pada Oktober 2022 lalu melakukan pengujian rutin yang telah ditetapkan otoritas setempat, National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA). Saat itu badan penguji melihat fitur keamanan vehicle restraint system tidak berfungsi dengan semestinya.

Setelah dilakukan evaluasi yang mendalam ditemukan adanya kesalahan modul kontrol penahan. Hal itu dapat menyebabkan airbag penumpang depan mengembang secara tidak sengaja selama tabrakan kecepatan rendah tertentu.



30.000 Tesla Model X Direcall karena Posisi Airbag Berbahaya Buat Anak-anak


Secara khusus, potensi yang paling berbahaya akan terjadi pada penumpang berusia tiga atau enam tahun duduk di luar posisi di kursi depan tanpa sabuk pengaman. Menurut NHTSA jika tabrakan kecepatan rendah terjadi dengan seorang anak dalam posisi itu,maka risiko cedera yang dialami akan sangat besar.

Untuk mengatasi masalah tersebut, Tesla sedang mempersiapkan pembaruan firmware yang rencananya akan dipasang ke kendaraan yang terkena dampak. Pembaruan baru itu akan memastikan bahwa semua Tesla Model X tidak akan berbahaya buat siapa pun.

Tesla mengatakan akan mulai memberi tahu pemilik tentang penarikan kembali pada 14 Januari 2023. Sementara mulai 15 November 2022, semua unit Tesla Model X yang belum dikirim ke konsumen akan langsung menerima pembaruan firmware. Tesla memastikan hingga saat ini belum ada laporan kerugian yang terjadi akibat potensi kerusakan airbag tersebut.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jadi Sasaran Serangan,...
Jadi Sasaran Serangan, Pabrik Tesla Sediakan Tempat Bersembunyi Karyawan
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
Aksi Anti Tesla Meluas,...
Aksi Anti Tesla Meluas, Keamanan Pemilik dan Karyawan Semakin Terancam
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
Tantangan Produsen Mobil...
Tantangan Produsen Mobil Listrik China di Asia Tenggara: Realitas vs. Ambisi
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Rekomendasi
Alasan Megawati Tampil...
Alasan Megawati Tampil Moncer saat Red Sparks Bungkam Pink Spiders
Kenaikan Tiket KA Usai...
Kenaikan Tiket KA Usai Lebaran, KAI Daop 1 Jakarta: Terapkan Batas Atas dan Batas Bawah
Kelebihan dan Kekurangan...
Kelebihan dan Kekurangan Nintendo Switch 2, Baca Sebelum Membeli!
Puncak Arus Balik Lebaran...
Puncak Arus Balik Lebaran 2025, Ini Penampakan Arus Lalin di Tol Cipali dan Pantura Cirebon
Perhatian! One Way Arah...
Perhatian! One Way Arah Puncak Diberlakukan Pagi Ini untuk Urai Kepadatan Wisatawan
Senjata Makan Tuan,...
Senjata Makan Tuan, Tarif Trump Ancam Produksi Senjata AS
Berita Terkini
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
8 jam yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
15 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
17 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
19 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
20 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
21 jam yang lalu
Infografis
Terkena Hepatitis Akut...
Terkena Hepatitis Akut Bukan karena Anak Tidak Vaksin Covid-19
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved