Volkswagen Microbus Listrik Akan Diperkenalkan di CES 2016
A
A
A
FRANKFURT - Pabrikan asal Jerman Volkswagen (VW) akan memanfaatkan ajang Consumer Electronics Show (CES) 2016 untuk memperkenalkan mobil konsep barunya, yang diberi nama Volkswagen Microbus.
Dilansir Motor1, Rabu (9/9/2015), konsep Volkswagen Microbus akan memiliki bentuk bodi lebih kecil dibandingkan Volkswagen Multivan dan Volkswagen Bulli yang pernah dipamerkan di Geneva Motor Show 2011
Kendaraan tersebut akan dilengkapi mesin listrik pada bagian penggerak, dan mesin listrik tersebut dapat membawa Volkswagen Microbus sejauh 500 kilometer dalam kondisi baterai full.
Dikabarkan bahwa Volkswagen Microbus akan masuk dalam jalur produksi di Meksiko pada 2017 mendatang. Pabrikan Jerman tersebut akan memberikan pilihan, selain mesin listrik ada juga mesin petrol 4 silinder turbo, dan mesin diesel.
Dilansir Motor1, Rabu (9/9/2015), konsep Volkswagen Microbus akan memiliki bentuk bodi lebih kecil dibandingkan Volkswagen Multivan dan Volkswagen Bulli yang pernah dipamerkan di Geneva Motor Show 2011
Kendaraan tersebut akan dilengkapi mesin listrik pada bagian penggerak, dan mesin listrik tersebut dapat membawa Volkswagen Microbus sejauh 500 kilometer dalam kondisi baterai full.
Dikabarkan bahwa Volkswagen Microbus akan masuk dalam jalur produksi di Meksiko pada 2017 mendatang. Pabrikan Jerman tersebut akan memberikan pilihan, selain mesin listrik ada juga mesin petrol 4 silinder turbo, dan mesin diesel.
(dmd)