Daihatsu Sumbangkan 3 Unit Engine ke Universitas Binus

Jum'at, 20 November 2015 - 22:28 WIB
Daihatsu Sumbangkan...
Daihatsu Sumbangkan 3 Unit Engine ke Universitas Binus
A A A
JAKARTA - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyerahkan donasi berupa tiga unit engine yaitu mesin Daihatsu Xenia, Terios, dan Gran Max kepada Universitas Bina Nusantara-ASO untuk sarana belajar.

Kegiatan yang digelar pada Jumat, (20/11/2015) merupakan wujud kerjasama sekaligus mempererat hubungan antara Daihatsu dan Universitas Bina Nusantara-ASO School of Engineering (BASE).

Seperti dikutip dalam keterangan tertulisnya pada Sindonews, penyerahan donasi secara simbolis diserahkan langsung oleh Osamu Naruse selaku Corporate Planning Director ADM dan diterima Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, MM, Rektor Binus.

Selain itu, pada acara ini juga Daihatsu menyediakan sesi Test Drive kendaraan terbarunya, yaitu COPEN dan New Sirion agar para mahasiswa dan dosen dapat merasakan sensasi berkendara bersama mobil kompak Daihatsu.

“Kami berharap, tiga mesin sumbangan Daihatsu ini dapat menjadi alat pembelajaran yang efektif untuk para mahasiswa Binus-ASO di bidang automotive and Robotics Engineering dan Product Design Engineering, sehingga mereka dapat lebih mengerti mesin mobil, khususnya mobil Daihatsu,” ujar Human Resource Division Head ADM, Joko Baroto

Ini merupakan tanggung jawab sosial ADM dengan menyandarkan 4 pilar CSR, yaitu : Pintar, Sehat, Hijau dan Sejahtera bersama Daihatsu, yang masing-masing berkaitan dengan pendidikan, kesehatan, lingkungan dan pemberdayaan masyarakat.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1073 seconds (0.1#10.140)